Prolog

480 37 6
                                    

Happy reading😉

♡♡♡♡♡

   Seorang gadis berlari- lari kecil menuju gerbang sekolahnya , SMA Galaksi. Karena sebentar lagi bel masuk berbunyi.

Dia Keysa Belviana Putri. Seorang siswi di SMA Galaksi. Dia orang yang pendiam dan tertutup tentang privasinya. Sehingga tidak banyak yang mau berteman dengannya. Dia sebenarnya cantik dengan kulit putih , bulu mata yang lentik , dan tingginya 159 cm, tubuhnya juga ideal, serta rambut hitam sepunggung yang selalu ia kuncir kuda.

Setelah melewati gerbang, Keysa segera menuju kelasnya, XI IPA 2.  Lalu , ia duduk dibangkunya. Dan tidak lama beberapa menit, bel masuk pun berbunyi.

Kringggg....kringgg....

Tak berapa lama,seorang guru perempuan masuk ke kelasnya. Bu Widi , seorang guru Matematika yang terkenal killer seantero sekolah.

"Selamat pagi." Sapa Bu Widi dengan muka tegasnya.

"Pagi bu....." para siswa menjawab dengan serempak.

" Baiklah, hari ini siapa yang tidak masuk ?" Tanya Bu Widi.

"Nihil bu" jawab salah satu siswa laki-laki yang bernama Jono.

"Oke, sekarang kita belajar tentang bla...bla..bla.
Bu widi menerangkan materi panjang kali lebar , hingga tak terasa bel istirahat berbunyi.

Kringg...kringgg....

"Baiklah, kita lanjutkan materinya minggu depan" kata Bu Widi.

    Lalu Bu Widi keluar dari kelas XI IPA 2. Setelah Bu Widi keluar, para siswa berhamburan keluar kelas , kecuali Keysa. Dia tidak terlalu menyukai keramaian. Sehingga ia memilih untuk membaca novel di kelas .

Hingga tidak lama kemudian , bel masuk berbunyi. Dan dilanjutkan oleh mata pelajaran berikutnya.

Setelah beberapa menit berlalu , seorang guru laki -laki memasuki ruang kelas . Namanya Pak Joko. Dia guru Bahasa Indonesia yang terkenal tegas, tak suka dibantah perkataannya, dan dia guru paling nyebelin  bagi siswa siswi di SMA Galaksi. 

"Selamat siang anak-anak" sapa Pak Joko dengan tatapan tajamnya.

"Siang paaaaak" jawab serempak para siswa .

" oke , kali ini kita akan belajar tentang musikalisasi puisi. Dan kita akan buat kelompoknya."

"Kenapa kelompok sih ?" gumam keysa, menghela nafas.

Keysa  tidak suka kelompok, karena terkadang teman-teman dikelasnya tidak mau 1 kelompok dengannya. Itu membuatnya kesal sekaligus sedih. Karena teman- temannya juga sering mendiamkannya ketika sedang berdiskusi.

"Baiklah, kita akan bagi kelompoknya" kata Pak Joko.

"Kelompok pertama, Dela , Novita, Jono , dan Saga."

"Kelompok dua, Agatha, Sella, Keysa, lalu Anita."

"Mampus, sekelompok sama Agatha."gumam Keysa .

🖤🖤🖤

Hai semua😁..
Ini adalah tulisan pertamaku. Semoga kalian suka.

Dan jangan lupa vote + comentnya ya 😄
Kalo bintangnya nambah, aku jadi semangat nulisnya.

Minta bantuannya teman-teman

Introvert Girl (Revisi Dulu Baru Lanjut)Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang