Tambahan
Saat perjalanan ke Tsuru no Yu, Haiji dan Akane berjalan berdampingan. Langkah kaki mereka beriringan menyamakan kecepatan berjalan. Beberapa menit pertama dari Aotake mereka hanya berdiam menatap jalan di depan. Hanya mendengar suara langkah pelan mereka di jalan. Lampu jalan yang remang-remang menemani perjalanan mereka. Haiji menikmati suasana diam ini. Sesekali melirik ke arah Akane yang tetap menatap ke depan.
"Ouji kenapa melamun terus. Lagi mikirin apa?"
"Haiji-san"
"Kok aku?"
".....Otakku penuh mikirin Haiji-san terus"
"Kenapa?"
"....Aku.... suka Haiji-san. Suka sekali sampai ingin memeluk Haiji-san. Bahkan aku juga sempat berpikir ingin dicium Haiji-san."
"Kalau gitu aku juga, aku suka Akane sampai ingin memeluk dan mencium Akane. Aku tidak mau orang lain menyentuhmu. Aku ingin Akane hanya melihatku. Apa aku boleh menyimpanmu untukku sendiri?"
"Iya" jawab Akane kemudian menatap Haiji lekat.
Pembicaraan kecil ini sudah membuat jantung Haiji meledak. Seluruh tubuhnya terpercik api kegembiraan. Haiji tidak bisa membendung senyumnya yang semakin lebar saking senangnya.
Author's Note:
Tolong! HUJAT SAYA! Saya suka dihujat.
Fanfic nya kazetsuyo dikit kali... sedih saya. Apalagi kapalnya haiji x akane, macam tak ada harapan. Yah bisa jadi eksplor saya kurang... hujat aja saya. Sebenernya ni cerita dah aku ketik pas desember awal ternyata hahaha baru dilanjut lagi dari januari akhir gegara pikun.
btw... maafu kalau tulisannya berasa berantakan... karena itu, HUJAT SAYA! Tapi tolong hujatan yang membangun ya ehehe
![](https://img.wattpad.com/cover/178277585-288-k781265.jpg)
YOU ARE READING
ogre's curse
FanfictionInilah kutukan iblis, dua pilihan sederhana yang hanya diberikan sedikit bumbu perasaan manusia membuatnya terasa manis di lidah iblis. Dan hati Kashiwazaki Akane tahu iblis itu adalah Kiyose Haiji sendiri. Warning: Unedited Work. HAIJI X AKANE Tolo...