Karena aku belum pernah bahas khusus soal ini, aku mau bahas nama-nama julukan buat Jeongyeon.
1. No Jam / No Jam Hyung
Kita tahu kenapa dia dipanggil "No Jam" karena member lain menganggap lawakan Jeongyeon sama sekali gak lucu, bersama Chaeyoung dia adalah "No Jam" member di Twice, tapi saat di adakan voting diantara member Twice siapa yang lebih "No Jam" di antara dua orang itu, pemenangnya adalah Jeongyeon 😂 . Dan kadang julukannya ditambah hyung karena Chaeyoung dan Jeongyeon adalah "No Jam" bersaudara dan Chaeyoung manggil Jeongyeon dengan sebutan "hyung" ( panggilan dari anak cowok untuk kakak laki-lakinya ).
Aku lupa aku bacanya di mana, tapi salah satu alasan kenapa lawakan Jeongyeon selalu dianggap "No Jam" juga karena kebiasaan Jeongyeon yang gampang ketawa, kita semua tahu kan Jeongyeon kalau ketawa itu ngakak sejadi-jadinya, bahkan sesuatu yang biasa dan menurut orang gak lucu pun dia tetap ketawa, ya selera humornya rendah 😁 ( alasan kenapa lawakan Jeongyeon garing juga karena selera humor dia rendah 😂 ). Jadi tiap kali mau nyoba cerita lucu , belum cerita aja dia udah ngakak duluan. Ya yang lain jadi bingung lah liat dia yang cerita sendiri terus malah ketawa sendiri juga kayak orang gila.
2.Yoo Rascal ( kamu bajingan/bangsat/ nakal / usil )
Nambahin aja walau gak penting, kita tahu kan karena nama keluarga Jeongyeon Yoo ( dibacanya yu ) jadi Once selalu ganti kata 'you' jadi 'yoo' kalau lagi ngomongin hal-hal yang berhubungan dengan Jeongyeon, kayak 'we love yoo' ,'happy birthday to yoo' , 'i miss yoo' dan sebagainya, lalu Jeongyeon di panggil rascal oleh fans korea karena kelakuannya yang nakal dan usil banget.
KAMU SEDANG MEMBACA
Yoo Jeongyeon √
Non-Fictionsegala hal yang berkaitan dengan Jeongyeon, foto pre debut , info/berita yang berkaitan dengan jeongyeon, fotonya yang terbaru dll note: pindah ke book 2, thank you...