Pagi yang cerah, embun pagi yang sejuk menambahkan kesegaran Ibukota Jakarta
Cahaya matahari menyeruak masuk kedalam sebuah ruangan dikarenakan pintu balkon yang dibiarkan terbuka oleh sang empunya. Menyinari ruangan yang mendominasi hitam dan putih, seakan membangunkan seseorang yang tengah tertidur pulas diatas kasur Queen size miliknya
Krinngg.. Krinngg..
Alarm berbunyi dengan nyaring nya mengisi kesunyian dikamar tersebut. Dengan cekatan, sang pemilik kamar mematikan alarm dan melihat angka yang tertera 05.30
Dengan langkah gontai memasuki kamar mandi dengan mata yang sepenuhnya belum terbuka
Setelah melakukan rutinitas setiap paginya, ia memasuki walk in closet untuk mengambil seragam yang akan ia pakai hari ini
Ia adalah ICHA
Frisca Zolanta Avercus.
Seorang gadis rapuh diakibatkan oleh kejadian-kejadian pahit yang dilaluinya. Menutup kerapuhan nya dengan menjadi kepribadian dingin tak tersentuhDimeja riasnya, Icha membuat tampilannya berbeda 180° dari biasanya
Icha yang memakai seragam yang menurutnya kebesaran dengan rok 10 cm diatas lutut
Rambutnya yang biasa ia gerai, kini ia mengepang dua rambutnya
Iris mata biru laut yang membawa ketenangan setiap orang melihatnya ia tutupi dengan soflens hitam
Tak hanya itu, kulit putih susu miliknya tertutupi bedak yang terkesan berwarna coklat di kulitnya
Icha menghadap kearah cermin dan mengamati dirinya dari atas hingga bawah
Seakan tak puas, Icha menambahkan kaca mata besar yang kini tengah bertengger di pangkal hidungnya
"Perfect" Ucapnya seraya tersenyum remeh kepada cermin yang menampilkan setengah tubuhnya
Icha beranjak dari kursi meja riasnya dan memakai kaus kaki putih yang bisa dikatakan panjang serta sepatu berwarna hitam miliknya
Mengambil tas dan kunci mobil yang berada diatas nakas yang berada disamping tempat tidurnya
Berjalan menuruni satu persatu anak tangga. Hingga ditangga terakhir Ia berhenti dan menatap nanar sekelilingnya 'SEPI' itulah yang dipikirannya
Saat dirasa nafsu makannya seketika hilang, Icha berjalan keluar dan menuju garasi
Icha membawa salah satu Lamborghini miliknya melesat keluar dan membawa nya melaju membelah kepadatan jakarta
Disini Icha sekarang, di sebuah sekolah terfavorit Jakarta.
ZOLA'S INTERNASIONAL HIGH SCHOOL (ZIHS)
salah satu sekolah miliknyaIcha memasukkan mobilnya ke parkiran khusus pemilik sekolah. Tak ada yang tau tempat ini, hanya sang pemilik sekolah dan beberapa orang kepercayaannya.
Icha melangkahkan kakinya di koridor, terdengar bisikan cibiran yang ditujukan untuk nya. Dimulai dari penampilan nerd -nya membuat ia ditatap jijik oleh sebagian besar siswa ZIHS. Mereka hanya menilai dari penampilan dan latar belakang sehingga tak tau apa yang terjadi dibalik layar
Icha tak peduli dengan semua yang mereka bicarakan sehingga ia menutup telinga dengan headset miliknya
Melangkah santai menuju ruang kepala sekolah yang berada di ujung koridor.
.
.
.
Vote and comment
KAMU SEDANG MEMBACA
I'CHA
Teen FictionDialah Icha, seorang anak yang merupakan korban dari 'Pernikahan di Atas Kertas' seorang anak yang tidak pernah mendapat kasih sayang orang tuanya. Berbagai kejadian menyakitkan yang dilaluinya, membuat hati nya seakan mati dengan perasaannya. Ia...