02

45 1 0
                                    

Hari ini adalah hari yang melelahkan bagi laki-laki yang menjabat sebagai ketua osis di SMA Trisakti.

Ya, siapa lagi jika bukan Dika Geraldi. Anak dari Reno Geraldi salah satu pengusaha terkenal di Indonesia dan mempunya beberapa cabang di berbagai kota di Indonesia.

"hola bosquu" sapa Jerry sahabat dika dari kecil.

Jerry Jerico adalah anak dari Putra Jerico teman ayah Dika. Jadi tak heran jika mereka dekat sejak kecil.

"hem" jawab Dika

"yaelah, berapa kosakata si yang ada di otak lo? Dikit amat jawabnya" keluh jerry yang sudah hafal bagaimana sifat Dika

"brisik"

Setelah menjawab jerry, dika langsung melajukan motor nya dengan kecepatan di atas rata-rata.

"sakit beud hati dedek bang" ucap jerry dengan wajab menyedihkan

"udah deh, lebay lo" sela hans sahabat dika dan juga jerry

"is, kok lo gtu si sama gue" jawab jerry mendramalisir

"udah lah, kuy cabut,, udah sepi juga"

"kuy lah"

Mereka pun meninggalkan kawasan sekolah yang sudah mulai sepi.

***

"assalamualikum" salam dara

"waalaikum salam non dara" jawab bi inem pembantu di rumah dara

"mama dimana bi ?"

"ibu tadi ketoko bunga non, ada pesenan besar katanya" jelas bi inem

"Owh, yaudah. Dara ke kamar dulu ya bi"

"iya non"

Dara pun mulai menaiki anak tangga menuju kamarnya di lantai dua.

***

Dara pov

"huft capek banget, mana panas lagi" keluhnya

Kling kling

Suara notifikasi dari ponsel membuat dara berdiri untuk mengambil ponselnya yang berada di tas.

Para Dede Gemay

Luna
Guys, lu pada liat liptin gue gak ?

Gita
Ah elah, baru nyampe rumah udah nanya begituan

Luna
Ih, gita. Itu penting buat gue.
Dara jawab elah

Dara
Kan tadi lo titipin di tas gue waktu istirahat.

Luna
Loh, apa iya? Ih gue lupa😅

Gita
Pikun dasar😑

Luna
Gak pikun gita, cuma lupa

Gita
Sama aje ogeb

Dara hanya membaca tanpa berniat membalasnya

Dara pun melihat jam yang ada di nakas yang menunjukkan jam 2. Ia pun bergegas mengganti pakaian dan turun menuju lantai bawah.

"loh, kak daren belum pulang bi?" tanya dara pada bi inem

"Belum non" jaeab bi inem

Dira (Dika&Dara)Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang