Author P.O.V
Semua orang menatap hana dan danu yang sedang beradu mulut dan menjadi pusat perhatian. Hana dan danu tidak menanggapi keadaan disekitarnya dan terus bertengkar tanpa henti.
"Ini bukan kebohongan kamu yang pertama kali. Kamu udah ngebohongin aku berkali kali dan aku masih sabar ngadepin kamu". Danu mulai memelankan suaranya dan sadar jika banyak orang yang memperhatikannya dari tadi.
Karena merasa disalahkan hana pun menjawab danu
"Aku bohong karena ada alasan tertentu danu. Kamu kira aku juga sabar ngadepin kamu yang selalu egois dan gak bisa ngontrol emosi?Selama ini aku capek terus terusan ngertiin kamu sedangkan kamu gak pernah sekalipun ngertiin aku".Danu diam beberapa saat.
"Hana, lebih baik kita bicarain ini di tempat lain, malu diliatin orang orang dan....".
"Udah Danu, aku capek kayak gini terus sama kamu, kamu selalu marah dan larang aku jika berkaitan dengan hal yang berbau korea, tapi aku ? Aku gak pernah ngelarang kamu apa yang pengen kamu lakuim dan aku selalu ngedukung setiap keputusan kamu. Aku jugak pengen bebas dari larangan dan paksaan orang lain danu". Kini hana mulai sedikit tenang.
"Gini deh, kalo sekarang aku tanya kamu lebih prioritasin aku apa bias kamu itu kamu bakal jawab apa? Bias kan ? Terus kamu anggep aku apa? Aku juga butuh waktu dan prioritas kamu hana, sebagai seorang pacar pada umumnya. Kamu gak pernah ada waktu buat aku. Waktu aku telfon kamu, kamu sengaja gak angkat kan gara gara liat drama korea dan saat aku chat kamu, kamu sengaja gak bales dengan alasan gak ada kuota tapi ternyata kuota kamu ada dan itu kamu pakek buat download atau streaming kan? Terus waktu buat aku kapan ? Daripada kayak gini terus buat apa dipertahanin, kalok kita sama sama capek ngadepin sikap kita satu sama lain, kita PUTUS aja. Kamu fokus aja sama oppa oppa yang cuman modal oplas itu". Kata danu panjang lebar dan menekan kata putus lalu pergi meninggalkan hana.
Mendengar perkataan Danu, hana sontak kaget dan tidak percaya danu akan memutuskannya begitu saja dan tepat pada hari anniversarynya yang ke-4. Hana diam membeku sambil melihat punggung Danu yang semakin jauh dan kemudian hilang.
Hana P.O.V
"Oke kalo itu emang mau lo danu, gue nyesel pernah nerima lo dan kalau lo minta balikan gue bakal nolak lo mentah mentah. Pokoknya gue harus buat Danu nyesel mutusin gue gitu aja."
Author P.O.V
Hana menstater motornya dan mengemudi dengan kecepatan tinggi. Dalam hati Hana terus mengumpat danu. Air mata mulai berjatuhan ke pipi hana. Semakin hana mengumpat danu semakin deras air mata hana dan semakin laju juga motor yang dikendarainya. Dengan mata yang sembab hana terus mengas motornya tanpa henti hingga tidak melihat ada sebuah truk berada tepat di depan hana.
Brakkkkkkkkkk.......
Suara yang berasal dari motor hana dan truk itu sangat keras dan tubuh hana terpental ke depan. Suasana pada saat kejadian itu sangat sepi sehingga tidak ada seorang pun yang melihat kecelakaan maut itu. Sedangkan truk itu sengaja mengabaikan hana tanpa menolongnya.
Hana tergeletak di tanah dengan berlumuran darah dan tidak sadarkan diri
Apa yang akan terjadi pada hana selanjutnya ? Apakah ada suatu kejaiban yang menimpa hana? Adakah orang yang menolongnya ?
Tunggu kelanjutannya chinguuu
Vote dan komennya jangan lupa
Kamsahamnida
KAMU SEDANG MEMBACA
My Days with EXO
FanfictionBagaimana perasaan kalian jika kalian punya pasangan yang melarang kalian menjadi seorang kpopers? Apa reaksi kalian jika SM Entertainment tiba tiba menambah 1 anggota ke dalam boyband EXO? Dan apa yang akan kalian lakukan jika kalian berada di dala...