prolog - jake, our tough boy

10K 928 26
                                    

  Jung Jake... Apa yang bocah berumur 6 tahun tahu tentang kehidupan?

Banyak.

Faktanya, Jake lebih mengerti tentang kehidupan ini dan bagaimana caranya dunia bekerja melalui pengalamannya sendiri dibandingkan dengan orang dewasa di luar sana.

Tumbuh di keluarga yang berkecukupan bukan berarti dirinya bahagia. Ya, Jake bahagia. Bila definisi bahagia itu material, maka ia tak perlu berpikir 2 kali untuk mengangguk mantap. Tetapi batinnya? Mentalnya? Ia tidak bahagia.

  Bocah itu tumbuh menjadi sosok yang keras dengan hati yang beku. Mungkin memang benar apa yang orang bilang. Uang tidak bisa membeli kebahagiaan. Mungkin... Jake lah salah satu contohnya.

  Ayahnya, Jung Jaehyun punya jabatan tertinggi di perusahaannya. Pria itu bisa mengirimkannya di sekolah terbaik, mendaftarkannya kursus yang diinginkan, ataupun membeli barang yang disukai anaknya sekalipun tanpa perlu melihat harga.

  Jake merasa kesepian. Bayangkan betapa sakit hatinya saat Hari Ibu di sekolah dan ia harus datang hanya didampingi oleh Riley—melihat teman-teman sepantarannya disuapi oleh ibunya, dibawakan tasnya. Tak jarang ia iri, sangat iri. Tapi apakah ia pernah mengeluh? Tidak. Bocah itu tahu Jaehyun sudah melakukan yang terbaik untuknya. Ia telah melihat pria itu melewati masa-masa sulit saat perceraiannya dengan Miru 2,5 tahun silam.

  Tak jarang Jake ditanya-tanya oleh temannya perihal keberadaan ibunya. Ia hanya bisa tersenyum kecut sambil berkata, "Ibuku sibuk," tanpa menjelaskannya lebih lanjut. Bocah itu juga ingin pergi ke toko mainan bersama dengan ibunya, ikut belanja bulanan ke swalayan, ataupun sekadar mengantarnya ke toko kelontong membeli roti dan susu.

Tapi ia tidak pernah merasakan itu semua.

Sabtu, 1 Desember 2018, bocah itu membuat keputusan terbaik dalam hidupnya: Untuk ikut les piano. Ujung bibirnya terangkat sedikit. Tidak sia-sia dirinya merengek pada ayahnya kala itu minta dicarikan guru secepat mungkin. Karena kini, guru tersebut akan menjadi ibunya.

Kesayangan Jake, Mama Jea.

***

My Melody : MetronomeTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang