5

2.8K 387 91
                                    

REVERSED
Chapter 5 - Weird Coincidence

Gue bener-bener benci algoritma Tiktok!

Ups! Gambar ini tidak mengikuti Pedoman Konten kami. Untuk melanjutkan publikasi, hapuslah gambar ini atau unggah gambar lain.

Gue bener-bener benci algoritma Tiktok!

Entah kenapa gue merasa handphone gue bisa ngedengerin gue ngomong. Ketika gue kesel karena TV isinya muka si Abyasa Wicaksono nggak jelas itu, atau di Youtube isinya 'content creator' collab dengan laki-laki aneh nyeleneh bin ngocol kuadrat itu.

Mau pindah ke Tiktok, banyak bajakan film dan editan alay dia. Udah diklik not interested, muncul terus! Bete gue.

Sangking betenya, gue malah telat bangun alias kesiangan. Janji jam 9, gue baru bangun jam 8. Memang gue harusnya mandi dan nyatok tapi daripada gue nyuruh Kak Keisha nunggu gue? Emangnya gue siapa coba?

Sesampainya ke ruangan Kak Keisha, sampai gue harus menghadapi manusia terakhir yang pengen gue temuin hari ini.

Rasanya pengen ke langit ketujuh, minta maaf sama Allah. Kenapa gue pakai acara kelewatan sholat subuh? Kenapa gue nggak pasang alarm untuk berdoa di saat nafas gue nggak kecampur sama orang munafik?

Sekarang gue harus berbagi udara dengan jelmaan dajjal. Gue nggak mau jadi manusia yang nggak sholat lagi.

"Well, well, hai, Cupcake."

Gue memejamkan mata sambil merapal doa dalam hati. Doa apapun yang gue tau, ayat kursi, surat Al-Falaq, dua ayat pertama surat Al Baqarah, surat..

"Mana proposalnya?"

"Nggak," jawab gue cepat, "Gue kesini mau ketemu Direktur dari Hall Corp, dan gue tau banget lo nggak punya jabatan apapun disini."

"Cupcake.. Kok lo nggak ngikutin berita? Coba tanya, siapa pemegang saham terbesar di perusahaan sepupu gue?"

Gue menyeringai sambil menjawab, "Yang jelas bukan lo, sepupu-baru-muncul-pas-udah-gede. Lo lagi kere kan? Makanya lo deketin lagi sepupu lo. Perasaan waktu Keifan Prasetya masih hidup, nggak ada tuh nama lo disebut-sebut."

"Tulis naskah sinetron gue aja, mau? Secara otak lo penuh dengan drama. Lumayan loh, bayarannya."

Iiih! Asli. Kurang ajar banget sih ini orang?

"Atau mau jadi penulis novel? Buat my Cupcake, gue kenalin sama penerbit ternama di Indonesia. Tenang.. Nggak usah bales budi sama gue, cukup cium pipi kanan gue aja. Kalau mau nambah juga Mas Aby seneng kok, Cupcake."

Emang butuh kesabaran ekstra kalau ngomong sama hasil kawin silang dari buaya dan ular.

"Murah amat lo dibayar pakai cium doang."

Kamu telah mencapai bab terakhir yang dipublikasikan.

⏰ Terakhir diperbarui: Jan 24, 2022 ⏰

Tambahkan cerita ini ke Perpustakaan untuk mendapatkan notifikasi saat ada bab baru!

ReversedTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang