Perang Semut

5 1 0
                                    

Tidak ku sangka kalau akan bangun kesiangan di hari pembukaan WGS. Terlebih lagi, Maira masih tidur pulas di kamarnya. TIdak ada cara lain selain meninggalkannya bersama dengan Nisa. Tentu saja Mika ikut dengan ku ke acara pembukaan tersebut. Biasanya sih... acara pembukaan hanya akan didatangi oleh beberapa orang penting saja. Tapi... tebakan itu tidak menjadi kenyataan. Tempat ini terlalu banyak orang.

Г Kalau begini, aku tidak bisa masuk ke dalam gedungnya. ˩

Г Tuan, saya akan mencari cara untuk kita bisa masuk dengan mudah. ˩

Г Tidak perlu, lebih baik melakukan tradisi antri daripada tidak mematuhi aturan. ˩

Г Understood. ˩

Aku takut akan memberi kesan pertama yang buruk untuk para petinggi ilmuwan jika terlambat pada acara pembukaan. Aku tidak ingat kalau di negara ini yang namanya tepak waktu itu benar-benar dijalankan. Harus bisa menghilangkan tradisi di Indonesia untuk masalah ini. Lain kali aku tidak akan begadang jika berada di negara ini. Untuk masuk ke aula saja seperti berada dalam antrian kereta. Ini acara World Greatest Scientist kan? Bukan acara Otaku, kan? Aku tidak bisa membedakan siapa saja yang menjadi tamu undangan, ilmuwan, dan masyarakat pecinta ilmu pengetahuan modern.

Г Ehh... permisi, apakah anda Prof. Yamara Harapan? ˩

Г Ahh... iya benar. ˩

Г Kalau begitu ikut dengan saya, semua telah menunggu kehadiran anda. ˩

Г Baiklah. ˩

Sudah dipastikan kalau aku menjadi ilmuwan termalas yang pernah ada di sini. Andai saja aku tidak terlalu memaksakan diri untuk menyiapkan materi presentasiku. Benar-benar kacau. Aku tidak tahu kalau tempat ini sangat luas. Menurut perhitunganku sih, luasnya mencapai 19 ribu . Kalau pun itu salah, setidaknya tebakanku mendekati luas yang sebenarnya.

Г Silahkan masuk, jika membutuhkan apa-apa... saya akan sediakan. ˩

Г Terima kasih. ˩

Perhitunganku salah, aula ini bisa dibilang hampir 13 ribu . Aku harus berhenti memperhitungkan sesuatu, pikiran kosong akan terjadi jika aku terus menerus memikirkan hal yang tidak penting. Aneh sekali, hanya ada beberapa orang saja yang ada di tempat ini. Tanpa bantuan Mika, aku bisa menghitung perorangan dengan jari ku sendiri.

Г Jadi ini... Android Synthetic yang dibicarakan petinggi, tidak buruk. ˩

Г Jason Stigman... ˩

Г Tidak ku sangka ada yang mengenal ku di tempat ini. ˩

Г A-aku sudah membaca deskripsi ciptaan mu... ˩

Г No Wheel Car. Salah satu ciptaan ku yang terbilang sedikit mengecewakan. ˩

Г Mengecewakan? ˩

Г Kau tau kan, Omar juga menggunakan media yang sama denganku. Itu membuatku kecewa kalau hasil karyanya lebih keren ketimbang milikku. ˩

Г M-menurutku... ciptaan mu sudah cukup untuk bisa mengalahkan ciptaannya. ˩

Г Hem... jadi anta lebih suka dengan mobil tanpa roda ketimbang mobil tak terlihat? Selera anta memang buruk. ˩

Г Hahh... beraninya kau Omar... ˩

Г Sudah jelas ciptaan anna lebih hebat dari anta. ˩

Г Heh... paling juga cuma bagian luarnya saja yang tidak terlihat. ˩

Г Jadi anta meremehkan anna ? okeh... ˩

Г Memang~ ˩

Aku tidak tahu kalau sesama penemu hebat akan saling bertengkar seperti ini. Karena teracuhkan, Mika duduk meninggalkanku dengan dua orang yang sedang dalam masa perangnya. Kenapa aku bisa terjerat dengan masalah mereka berdua ya?

VORTEX [COMPLETE]Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang