Malu-malu

23 1 0
                                    

Jemariku saksi bisu kehadirannya
Bagai danau tenang memantulkan cahaya Bintang
Air mataku menandai Sendu
Bagai embun syahdu membongkar rahasia mawar layu

Lagu ini digubah oleh renungan
Dikumandangkan oleh kesunyian
Diulang-ulang oleh mimpi dan bayangan
Dipahami oleh cinta yang sulit memadam

Lagu ini disembunyikan oleh kesadaran siang
Dinyanyikan hikmat oleh sukma malam
Lagu ini perihal kasih dan sayang
Lirik yang Indah bersajak alam

Ingin ku lagukan simfoni asa
Yang kelak merdu dinyanyikan bersama
Yang entah malu kala bersua
Olehnya yang pandai mengumpat cinta

Risalah QalbuTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang