1. Pembagian Lencana

1.8K 248 34
                                    

Tugas kalian hanyalah, ikuti saja peraturan yang sudah ada.

• • •

Hari ini adalah hari pertama peserta didik baru tahun ajaran 2020/2021 tiba di asrama. 15 Juli 2020, akan menjadi hari yang paling mereka ingat sepanjang masa. Di mana saat ini seluruhnya berkumpul di sebuah aula yang luasnya diperkirakan dua kali lebih luas dibanding lapangan sepak bola tingkat internasional. Berbaris tak berseragam, masih lengkap dengan koper masing-masing yang berisi barang bawaan pribadi, yang mereka butuhkan selama enam bulan, sampai libur semester tiba nanti.

Banyak suara yang menggema dari segala arah, ketika ratusan siswa-siswi itu saling berkenalan satu sama lain, meski sebagian ada juga yang memilih diam tidak berbicara pada siapapun, dan menunggu sampai Kepala Asrama beserta Para Petinggi datang.

Salah satunya Hira. Seorang gadis yang berdiri di barisan kedua dari depan. Gadis bernama lengkap Hira Kanisya itu memilih diam, di saat teman-teman di sekitar barisannya heboh akan topik yang tidak ingin ia ketahui. Sebetulnya Hira ramah. Sangat ramah. Hanya saja, jika dengan orang yang tidak dikenalnya, ia menjadi sedikit pendiam. Hira selalu saja merasa sulit untuk membangun komunikasi dengan orang yang asing baginya.

Meskipun tidak lama berselang, pada akhirnya mereka semua meniru Hira. Tepat ketika Pemilik Asrama dan Kepala Asrama datang, didampingi dengan jajaran Petinggi Asrama juga Guru-guru Asrama, suasana aula berubah menjadi senyap seketika.

"Selamat pagi, anak-anak. Selamat datang di Cluster Gammies," sapa Pemilik Asrama dengan ramah, yang sudah berdiri di balik mimbar hitam, yang terdapat logo CG di tengah bagian depannya.

Lalu anak-anak pun membalasnya serempak, "Selamat Pagi, Pak."

Cluster Gammies, biasa disebut Clugams atau hanya CG, adalah sebuah sekolah asrama di kawasan Jakarta, Indonesia. Didirikan oleh Martin Gammies pada abad ke-14. Perlu digarisbawahi, Clugams ini adalah sekolah asrama tertua di Indonesia. Sehingga berbeda dari sekolah asrama lainnya, Clugams hanya menerima siswa/i di jenjang SMA saja.

Dengan sebuah program belajar yang lebih cenderung berfokus pada minat dan bakat, membuat Clugams menjadi sekolah asrama yang paling dicari oleh para orangtua/wali untuk mempercayakan anak-anak mereka. Lantas saat masa kuliah nanti, para siswa/i tidak akan khawatir ataupun bingung lagi dalam memilih jurusan.

Maka dari itu, banyak orang mengenal Clugams sebagai Sekolah Masa Depan. Karena dengan menyekolahkan anak-anak mereka di sana, artinya sama saja menjamin masa depan anak-anak mereka dengan minat dan bakat yang sudah terasah sempurna pada saat masa Sekolah.

Bukan seperti sekolah pada umumnya yang hanya terbagi 3 kelas saja, yakni kelas X, XI, dan XII, di Clugams memiliki kelas yang lebih dari itu. Terdapat 9 jenis kelas yang terbagi di tiap-tiap tahunnya. Kelas X, XI, dan XII yang mereka miliki mungkin bisa dibilang sama. Tetapi tidak dengan 9 jenis kelas tersebut. Untuk mengetahui apa saja jenis kelasnya, dan bagaimana cara pembagiannya? Itulah alasan mereka semua dikumpulkan saat ini.

"Baik. Saya Martin Gammies, yang merupakan Pemilik Asrama ini. Untuk sejarah bagaimana Cluster Gammies terbentuk dan peraturan-peraturan ketat yang berlaku di asrama ini, saya pikir kalian semua sudah mengetahuinya dengan cukup jelas, dengan membaca buku yang diberikan pada saat kalian mendaftar," tutur Martin, yang langsung mendapat respon anggukan dari ratusan anak di hadapannya. "Jadi sebelum pembagian kamar dan lain sebagainya, saat ini akan ada pembagian kelas terlebih dahulu untuk kalian. Kalian akan menerima sebuah lencana." Perhatian Martin teralih pada beberapa guru yang berbaris memegang baki. "Boleh langsung dibagikan saja Bu lencananya."

Clugams #1: and The Cursed ClassTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang