19:30 WIB
Clara dan Carla sudah siap dengan penampilan mereka masing-masing
Tak lupa mereka juga memakai pakaian yang diberikan Reno dan Rino tadi pagi
Pakaian yang diberikan Reno dan Rino kepada Clara dan Carla ternyata sebuah kaos berwarna putih dengan bertuliskan Grils and Boy berwarna hitam dibagian dada nya tak lupa dipadukan dengan jeans berwarna hitam,dan sepatu kets berwarna putih
Clara dan Carla sekarang sedang menunggu kedatangan Reno dan Rino diruang tamu tak lupa ditemani sang mama dan papa nya yang sedang mengumbar kemesraan nya
Ting Tong
Suara bel rumah berbunyi
Clara dan Carla yang sedang duduk diruang tamu segera menghampiri pintu rumah untuk melihat siapa yang datang
Dan setelah mereka membukakan pintu terlihat Reno dan Rino yang sudah berdiri tegap didepan mereka dengan menggunakan pakaian yang sama dengan Clara dan dan Carla dipadukan sneaker
"Hai!" sapa Rino
"Ohh kalian kirain siapa" kata Carla membalas sapaan Rino dan dibalas lagi senyuman manis Rino yang membuat Carla blushing sendiri
"Kalian mau pergi sekarang?" pertanyaan dari papa yang ternyata menyusul keberadaan Clara dan Carla tak lupa sang mama yang mengekor dibelakangnya
"Iya ma,pa" jawab Rino sopan sambil tersenyum kearah mama dan papa begitu pula yang dilakukan Reno
"Ohh yasudah kalian hati-hati dijalannya,jangan kebut-kebutan,dan jangan pulang terlarut malam" pesan sang papa yang diangguki semuanya
Setelah pamit,Clara,Carla,Reno,dan Rino segera pergi dengan 1 mobil berwarna putih
Didalam mobil hanya ada keheningan yang menemani mereka
"Sebenernya kita mau kemana sih?" tanya Carla bingung
Rino melirik sekilas kearah Carla yang duduk disebelah nya lalu fokus kembali menyetir mobil
"Udah nanti juga kalian tau" jawab Reno mewakili
Lalu keheningan pun kembali menyelimuti mereka hingga beberapa saat sampai suara Clara menghentikan keheningan itu
"Pasar malam?!" kata Clara yang lebih tepat menjadi pertanyaan
"Iya" jawab Reno seraya mengelus rambut Clara yang terurai dan tentu saja perlakuan Reno tersebut membuat Clara blushing dan gugup
Setelah memakirkan mobil,Reno,Rino,Clara,dan Carla segera turun dari mobil dan seperti biasa mereka menjadi pusat perhatian para pengunjung sekitar
Mereka berempat segera pergi dari tempat parkir dan mulai berjalan mengelilingi sambil melihat-lihat semua yang ada dipasar malam tersebut
"Mau main apa?" tawar Rino kepada mereka yang lebih tepatnya kepada Carla
"Gimana kalo naik kora-kora?" ucap Clara
"Boleh" jawab Rino sambil menarik tangan Carla menuju wahana kora-kora
"Kalau kamu mau main apa?" tanya Reno kepada Clara setelah melihat Rino dan Carla pergi
"Emm jalan-jalan dulu deh gimana?" tanya nya kembali
"Ayok" jawabnya sambil merangkul Clara dan membuat sang empu kembali gugup
Ditengah jalan,disaat Clara dan Reno sedang asik melihat-lihat sekitar,ada seseorang yang menghampiri mereka,lebih tepatnya Clara karna orang tersebut memanggil nama Clara
"Clara?!" sapa orang tersebut yang ternyata seorang cowok yang bertubuh tinggi
"Ohh hai Bagas" sapa balik Clara kepada cowok bernama Bagas itu
"Lagi ngapain disini?" tanya Bagas
"Yah jalan-jalan aja" jawab Clara
Melihat interaksi Clara dengan cowok asing tersebut,entah mengapa dalam diri Reno terdapat rasa tak suka melihat mereka berdua asik dengan obrolannya
"Gue kesana dulu" ucap Reno sambil berlalu pergi tanpa menunggu jawaban dari Clara karna sudah tak kuat diacuhkan oleh Clara yang sedang asik mengobrol
Melihat sikap Reno yang tak biasa itu, Clara memutuskan untuk segera pergi menyusulnya
"Emm Gas,gue kesana dulu ya mau nyusul Reno" ucap Clara kepada Bagas
"Ohh gue kira tadi lo sendiri disini,tadinya gue mau ngajak lo main bareng gue" kata Bagas menjawab ucapan Clara
"Lain kali aja ya Gas,kalo gitu gue pergi dulu,bye" kata Clara menolak ajakan Bagas sambil berlalu pergi dan melambaikan tangannya sebentar
Dilain tempat,Reno sedang berada disalah satu tempat penjual gulali kapas
Ia membeli 1 gulali kapas yang berwarna pink itu untuk diberikan kepada Clara
Entahlah saat ini Reno sedang memiliki mood yang jelek karna melihat Clara yang asik mengobrol dengan cowok yang bernama Bagas itu hingga mengacuhkannya
Disaat ia sedang memikirkan apa saja yang dilakukan Clara dengan cowok yang bernama Bagas itu,ia dikagetkan dengan sebuah tangan yang menepuk pundaknya dari arah belakang
Saat ia menoleh kebelakang,ternyata orang yang menepuk pundaknya itu adalah Clara yang sedang tersenyum kearahnya
"Kenapa tadi ninggalin?" tanya Clara langsung sambil menerima sodoran gulali kapas dari Reno
"Kamunya ngacangin aku,jadi aku pergi" jawab Reno acuh
"Maaf yah tadi aku keasikan ngobrol nya sampai ngacuhin kamu" sesal Clara sambil menundukan kepalanya
"Gak papa" jawab Reno sambil membawa Clara kedekapan nya karena sudah tak kuat dengan tingkah laku Clara yang seperti anak kecil yang habis dimarahi ibunya
"Emang dia siapa nya kamu?" tanya Reno juga penasaran dengan sosok Bagas
"Dia temen kelas kita" jawab Clara sambil melepaskan pelukannya
"Ohh" ucap Reno sambil membentuk huruf o
Lalu merekapun melanjutkan acara jalan-jalannya dan tak lupa juga mereka mencoba semua wahana yang ada dipasar malam tersebut salah satu nya bianglala
"Hey!! kalian dari mana aja?" suara melengking Carla yang mengintruksi Clara dan Reno yang baru saja mencoba wahana bianglala
"Jalan-jalan" jawab Clara dan Reno berbarengan
"Ehh pulang yuk udah larut malem nanti dicariin mama sama papa" ajak Rino dari arah belakang Carla
Disaat mereka akan melangkah pergi untuk pulang kini suara Clara yang mengintruksi mereka
"Ehh kalian foto dulu yuk,disana!" ajak Clara sambil menunjuk salah satu tempat jasa foto
"Boleh deh" sahut Carla sambil merangkul sang adik dan meninggalkan Reno dan Rino yang mengekor dibelakang
"Kak bisa langsung dicetakkan fotonya?" tanya Clara kepada sang pemilik jasa foto
"Iya dek bisa" jawabnya
"Tolong fotoin kita berempat yah kak" pinta Carla yang dianggukinya
Dan merekapun berfoto dengan pose Clara dan Carla yang berada ditengah sedangkan Reno berada diujung sebelah kanan tepatnya disebelah Clara dan Rino diujung sebelah kiri tepatnya disebelah Carla
Setelah mereka berfoto ria dan mengambil hasil cetak dari fotonya,Clara,Carla,Reno,dan Rino memutuskan untuk segera pulang karna sudah larut malam terlebih besoknya adalah hari senin
❤❤❤
Budidayakan vote oke👌
Jangan lupa follow akun ini dan juga follow ig nya author @wulannptry_
KAMU SEDANG MEMBACA
THE LOST LOVE [HIATUS]
Random[DILARANG MENJIPLAK!!!] 'Kenangan yang menjadi penawar sejuta rindu' Itulah kata-kata yang pas untuk mencerminkan kehidupan gadis bernama Clara "Ra nanti aku minta foto kamu ya" ucap Reno kepada Clara "Hah?! buat apa?" tanya Clara bingung "Buat aku...