verhell

35 1 2
                                    

Booommm!! Suara rudal yang di jatuhkan tepat diatas pangkalan utama angkatan udara Kerajaan winteford oleh pesawat tempur kerajaan Verhell.

Kapten AU Verhell Jordan "lapor kode penerbangan BT210 telah berhasil menjatuhkan rudal tepat di atas pangkalan militer Winteford, ganti"

Ratu kerajaan Verhell Melisa "Kerja bagus kapten!! "

Kerajaan Vehell telah berperang dengan kerajaan Winteford selama 6 generasi. Generasi 1-3 mengetahui penyebab Dan alasan mereka berperang tetapi Dari generasi ke 4 sampai generasi ke 6 yang dimana dipimpin oleh ratu Melisa sekarang tidak mengetahui alasan sebenernya mereka berperang. Penyebab dan alasan tersebut disembunyikan dan ditutupi oleh keluarga kerajaan dikarenakan oleh alasan tertentu.

Kerajaan Verhell di bantu oleh kerajaan El-aofi dan kerajaan spade sedangkan kerajaan Winteford mempunyai lebih banyak sekutu antara lain Kerajaan El-bossa, kerajaan Quadro, dan kerajaan Vulco.

Di masa pemerintahan Melisa merupakan masa pemerintahan yang paling lemah. Verhell berada dalam kondisi yang terpuruk dimana sekutu Verhell sudah tidak bisa memberikan suntikan Dana, sehingga 5 Dari 9 daerah Verhell telah dikuasai oleh kerajaan Winteford serta tambang emas dan minyak di utara telah dikuasai oleh Winteford.

Suatu saat Winteford tiba tiba melakukan gencatan senjata dan raja dari kerajaan Winteford bernama Rey mengirim surat langsung ke Melisa. Melisa mebaca surat itu dan terkejut karena Winteford mengajukan permintaan perdamaian dan ingin mengunjungi Verhell untuk melakukan pertemuan tertutup antra Rey dan Melisa saja, akhirnya Melisa mengadakan rapat dengan petinggi Kerajaan Verhell dan dengan hasil akhir mereka setuju untuk bertemu dengan Raja Winteford.

Keesokan harinya saat pertemuan Melisa dengan Rey

Melisa "hai Raja Winteford perkenalkan nama saya Melisa, saya merupakan ratu Dari kerajaan Verhell"

Rey "perkenalkan juga nama saya Rey, anda tampak menawan nan indah Hari ini ratu. "

Melisa "terimakasih atas pujian mu. Mari kita diskusikan soal gencatan senjata dan perdamaian ini. "

Rey "baik silahkan yang mulia ratu duluan mengajukan permintaan"

Melisa "baik lah, saya ingin meminta 2 wilayah yang berada di selatan dikembalikan, 1 wilayah yang ada di timur tempat pangkalan udara Verhell dikembalikan dan tambang emas serta minyak di utara dikembalikan. "

Rey "baiklah saya sanggupi tapi ada syaratnya"

Melisa terkejut karena dengan mudahnya Rey menyanggupi nya dan Melisa berkata "hal yang tidak saya duga wahai raja Winteford, baiklah apa syarat mu? "

Rey "syaratnya cukup mudah, menikahlah dengan ku Melisa, aku tau kau belum bisa menikah karena belum genap 18 tetapi aku bisa melamarmu setelah ulang tahun mu bulan depan dan 4 harinya setelah ulang tahun mu aku akan melamarmu. "

Melisa pun terkejut dengan syarat yang diajukan Rey dan sontak saja Melisa langsung bangun dari tempat duduknya berbalik badan dan berkata "raja gila" Dan langsung menuju pintu keluar.

Sebelum keluar pintu Rey berkata " Aku tunggu jawabab mu sebelum kau ulang tahun karena mau tidak mau kau harus menyelamatkan kerajaan mu" Setelah mendengar ucapan Rey, Melisa langsung keluar dari ruangan.

Selama berminggu-minggu Melisa melakukan rapat dengan para petinggi kerajaan Verhell serta ibunda dari Melisa yang bernama kana. Melisa merasa jenuh Dan bimbang akan syarat tersebut.

Malam harinya sebelum Melisa tidur, Melisa mengunjungi ibundanya untuk bertanya, karena menurut Melisa ibu merupakan orang yang paling mengerti akan dirinya dan juga kerajaan. Melisa pun berbincang dengan ibundanya.

Kamu telah mencapai bab terakhir yang dipublikasikan.

⏰ Terakhir diperbarui: Feb 06, 2020 ⏰

Tambahkan cerita ini ke Perpustakaan untuk mendapatkan notifikasi saat ada bab baru!

VerhellTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang