01

9 1 0
                                    

"ketika anak ini lahir Aku akan mengambil salah satu dari mereka,anak itu kembar bukan?"

Tidak ada seorang ibu yang mau dipisahkan dengan anaknya,meskipun kembar sekalipun inilah yang dirasakan oleh "Cleyre Clell".wanita yang menikah karena dijodohkan.2 tahun pernikahannya tidak ada cinta yang dibangun antara ia dan suaminya "Ericx Thomas".

Cleyre tidak ingin menjawab pertanyaan bodoh suaminya,ia memilih untuk beranjak dari sofa pergi menuju dapur,kehamilannya menginjak usia 9 bulan dimana sebentar lagi akan lahir buah hati tercinta.

"Saat anak itu lahir kita akan berpisah dan ingat salah satu mereka aku yang mengambil hak asuhnya"

"Oke,jika itu yang kamu mau.aku akan memberikanmu salah satu anak ini ketika ia lahir"

***

Disinilah Cleyre berbaring usai melahirkan 2 putra kembarnya,dokter mengatakan kalau putranya lahir dengan keadaan sehat tentu saja membuat hati Cleyre menghangat.

Clek suara pintu ruang inap terbuka,laki laki paruh baya memasuki ruangan itu dengan gaya angkuhnya.

"Aku ingin mengambil putra kita yang paling besar".ucap ericx

"Ambil aja,tapi ku mohon berikan dia nama dulu dan aku ingin menciumnya untuk pertama kali sebelum kita berpisah".
Cleyre memohon dengan mata yang menahan tangis pilu,jujur ia tidak ingin berpisah dengan 2 putranya yang sudah ia kandung selama 9 bulan.

"Tidak usah,kamu hanya menciumnya saja,dan aku akan memberinya nama nanti setelah sampai rumah".

Dengan berat hati Cleyre mencium putra sulungnya,hatinya tak terima jika dirinya harus dipisahkan dengan putranya itu.namun dia bisa apa?.

Setelah mencium putrnya itu Erixc pergi meninggalkan Cleyre sendiri entah kemana dia akan pergi membawa putra sulungnya itu.

Cleyre menangis sambil memeluk si bungsu ia  berjanji akan merahasiakan semuanya dari anak sulungnya jika suatu saat nanti anaknya bertanya tentang ayahnya.

Adoff Alarick Clell. Nama si bungsu yang diberikan oleh Cleyre.ia sengaja memberikan marganya dengan marganya sendiri,ia tidak ingin memberi marga ayahnya karena ia yakin suatu saat Adoff pasti akan bertemu dengan Kembarannya.

VINDICTATempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang