18. Love

695 71 10
                                    

"Lyoo bangun "

"Nanti dulu hmmm "

"aduhh bangun Ly..."

"hmm ".

"sayang ayo bangun "

"hmmm"

"Sayang bangun dulu "

"bentar lagi "

"Nanti shubuhnya kelewat Ly"

Lyodra beringsut bangun dengan malasnya matanya pun masih sama terpejam dan malah memeluk Nuca.
Matanya mengerjap -ngerjap dan kembali terpejam "ini jam berapa ? "
serunya dengan suara parau khas bangun tidur .

"Jam Lima pagi sayang ayoo bangun shalat dulu "

"hmm kan tidurnya baru sebentar hmm bentar lagi yaaa"

"kamu ya ayooo shalat hmm sejak kapan sih istriku ini jadi pemalas hmm "

"gendong...... "

"Allahuakbar "

Akhirnya Nuca pasrah ia menggendong Lyodra menuju kamar mandi .
Kemudian setelah selesai berwudhu merekapun shalat berjamaah tak lupa mengajak Kirana .
Ini adalah shalat berjamaah pertama yang dilakukan mereka setelah kembali sah menjadi suami istri  .
............

"Loh mereka kok masuk infotaiment sih udah rujuk ? "

"yah seperti yang mama katakan Lin mereka berpeluang besar untuk kembali karena masih ada Kirana"

Mahalini menghela nafas berat rasanya sudah ribuan siasat dilakukan agar Lyodra dan Nuca berpisah namun tak jua berhasil sesuai harapan . Mahalini menangis rasanya masih berat untuk mengikhlaskan . Nuca adalah cinta pertamanya sejak duduk di bangku SMP . mereka berpacaran sejak SMP hingga Nuca sudah menjadi dokter spesialis . Banyak sudah sangat banyak waktu dan mimpi yang tersusun rapi . Namun atas nama bakti pada orang tua Nuca melamar gadis lain untuk menjadi istrinya. Dan melansungkan akad nikah dihari dimana harusnya Nuca melamar Mahalini.
Lalu Glen yang masuk diantara Nuca dan Mahalini dua bulan sebelum perjodohan Lyodra Nuca,berhasil memperdaya Mahalini untuk tidur bersama Glen . Hal itu kemudian membuka celah Lyodra masuk dalam hati Nuca dan akhirnya tak pernah bisa pergi .

Yah begitulah Tuhan menyusun rapi takdir manusia. Mungkin jika boleh memilih dan memaksa Nuca bisa saja menolak bakti pada orangtuanya dan melamar Mahalini. Namun segalanya berjalan dengan kuasaNya. Lyodra adalah tulang rusuk yang awalnya ingin dipatahkan . Namun seiring waktu Nuca merasa jika hidup tanpa Lyodra itu artinya mati. Tulang rusuk yang dulu hendak dipatahkan berbalik menjadi kekuatan yang menopang tubuh kekarnya.

Pekerti luhur Lyodra berhasil membuat Nuca bertekuk lutut.
Mungkin Lyodra  memang tak menjadi kriteria Nuca dalam hal rupa. Bisa jadi mungkin saja kecantikan dan kemolekan setara Mahalini masih menjadi dewa dalam pandangan mata Nuca . Namun kecantikan Mahalini menjadi hambar ketika seluruh jiwanya terbawa bersama Lyodra.
..........

"Ly... nggak kerja ? "

"nggak aku hari ini mau bantu si bibi bersih-bersih rumah ya kan bi ? "

"nggak usah ah bu saya nggak enak ibu kan artis masa ikut bebenah rumah ?"

"nggak apa bi saya juga nggak punya kerjaan Kirana sama bapak kan nanti nggak ada dirumah jadi ya saya bantu  bibi aja biar ada kerjaan "

"ibu nggak nyanyi ?"

"Nanti nyanyi di rumah aja bi lagian saya masih cuti"

"ngapain cuti Ly.. kalo bosen gimana ? "timpal Nuca.

"ya sebenernya juga udah nolak tapi mbak Amel kekeh banget ngasi libur katanya buat honeymoon padahal ya kita mah kan bukan pengantin baru "

"hmm ide mbak Amel bagus tuh kayaknya kita perlu honeymoon deh hm gimana kalo aku juga ambil cuti biar kita bisa jalan -jalan berdua"

"apaan sih udah tuaaaa pake mau honeymoon segala sih "

"idihh aku sih masih muda yah lagian kan kita dulu nggak pernah honeymoon jadi ya wajarlah memanfaatkan cuti "

Sementara Bi Sumi yang sedari tadi sudah pamit dari meja makan hanya tersenyum canggung. Baru kali ini ia melihat Nuca mengobrol panjang lebar setelah setengah tahun bekerja.

"emang kita nanti mau jalan -jalan kemana ? " Tanya Lyodra antusias

"ya jalan keliling rumah ini abis itu balik ke kamar "

"hehh honeymoon macam apa itu ?"

"Honeymoon antimenstrim "

Lyodra berdecak kesal untung saja pagi ini Kirana sudah berangkat sekolah dijemput bus sekolah dan Kirana tak perlu mendengar percakapan semacam ini .

"kak Nuca nggak kerja? "

"nggak , masih mau honeymoon "

"dih"

nggak usah gitu bun.. kalo ujung -ujungnya juga mau "

"ehhh apa sihh udah nggak usah ngomongin itu ah "

"Kenapa hmm ? malu ? telat kalo mau malu tuh dulu pas belum jadi Kirana "

Sarapan pagi itu terlihat seperti kencan pengantin baru saja . Melempar senyum dan gelak tawa, makan sepiring berdua ,minum segelas berdua.
Usai sarapan Nuca tak mengizinkan Lyodra menepati jadwal berbenah rumah ia malah mengendong Lyodra masuk ke kamar dan menepati agenda bulan madu antimenstrim ala Nuca.

.........

Beberapa hari berlalu Mahalini mulai menerima ajakan Glen untuk pergi bersama .Mahalini mulai menata hidup dan perlahan mencoba menerima. Akhirnya setelah satu bulan berlalu mereka Glen dan Mahalini menikah . Mengikat janji suci atas nama Tuhan . Berjanji akan saling menjaga dalam keadaan apapum untuk saling menjaga hingga maut memisahkan mereka.

BERSAMBUNG

gimana gaisss eemm bentar lagi tamat nihh yaaahh gimana dong
thanks buat kalian yg udah setiaa sampai sejauh ini love you❤
yah walaupun aku tau tulisanku nggak sebagus yang lain aku janji insyaallah akan terus Nulis . Makasih banyak buat supportnya untuk semua ceritaku . ❤🧡💜

AMORE (Ongoing ) Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang