Memori Rain

13 7 0
                                    

Memori Rain
Karya: Fauna
Fauna_03

Kala hujan mulai menyapa
Lewat sapaan rindu
Bersamaan anila
Membisu.

Kuresapi
Tiap tetesan
Berharap sebuah teka-teki
Kan terbukti dengan jawaban.

Buana yang begitu lapang
Menyadarkanku dalam khayalan
Rahsa hilang
Perlahan.

Akara
Menghadirkan sendu
Tersembunyi lewat aksara
Selalu terkenang dalam kalbu.

Garut, 24 September 2020
#PuisiPatidusa

Untaian Rasa dalam KataTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang