Afza dan River adalah teman satu sekolah, tapi ketika mereka berada di kelas 9 kisah ini dimulai..
Autor POV
Sebentar lagi kelas 9 akan melakukan Ujian Nasional sebelum itu mereka akan melakukan tahap tahap ujian seperti TO,Praktek,US hingga UN. Afza dan River memang beda kelas sejak Sekolah Dasar sampai berada di Sekolah Menengah Pertama itulah yang membuat Afza tidak tertarik dengan River. Ruangan Ujian sudah dibagikan sialnya Afza harus duduk dibelakang River mau tidak mau dia harus duduk di belakang River.
hari pertama duduk dikelas Ujian
"Afza, lo ruangan berapa?" Pertanyaan dadakan dari teman sekelas afza yaitu Muthia.
"gue ruangan 2, lo di ruangan 3 ya?" tanya Afza kepada Muthia
"Yha kita beda berarti lo sekelas sama Husnul Dwi Aina mereka di ruangan 2 juga sebaikan lo temuin dia dan kasih tau dia deh" Muthia menjawab.
"Kalo gitu gw cari mereka dulu deh Bye" Afza pun langsung meninggalkan Muthia.Setelah 15mnt Afza mencari mereka akhirnya Afza menemukan mereka juga Afza pun langsung berbicara "gue di ruangan 2 juga ni bareng kalian" dan Aina pun menjawab "Bagus deh kita bisa bareng ber4" Aina menjawab. Setalah itu bel berbunyi yang tandanya mereka harus masuk kelas untuk melanjutkan pelajaran dan mempersiapkan ujian mereka nanti. Tidak terasa bel pulang sekolah pun sudah berbunyi lalu semua murid segera meninggalkan sekolah untuk pulang ataupun bermain terlebih dahulu. Tetapi Afza sering memilih langsung pulang untuk beritirahat dan menonton film drama korea. Berbeda dengan River dia lebih memilih untuk bermain dahulu di dekat sekolah.
Afza POV
"Akhirnya sampai rumah juga" kata Afza dengan lelah. Setalah itu Afza segara berganti baju, membersihkan diri lalu membereskan alat alat sekolahnya dan menpersiapkan apa yang besok akan di bawa. Tidak cuma itu dia juga cek ada tugas atau tidak.
"Syukurlah tidak ada tugas" ucapnya, lalu afza langsung berjalan ke arah kasur untuk meletakan dirinya dan segera mengambil MacBook untuk menonton film drama korea. 3 eps sudah diselesaikannya jam sudah menunjukan pukul 8 malem, Afza memang selalu lupa waktu jika sudah menonton drama dia bisa lupa makan mandi sampai dia lupa jika ia memiliki hp yang telah banyak notif dari Line dan Whatsapp. Ketika dia ingin mengambil handuk untuk bergegas mandi dia sempat membuka hp lalu dia fokus kepada satu notif yang membuat dia duduk sejenak dan menunda niatnya untuk mandi.
~~~
KAMU SEDANG MEMBACA
Hate for Love
Teen FictionMeceritakan tentang seorang anak laki-laki yang mempunyai sifat sedikit bad, akan tetapi terkadang ia memiliki sifat friendly kepada semua kaum hawa dan hal itu yang membuat semua orang bingung akan sifatnya. Ia bernama Athalla River Ramadhan biasa...