Teruntuk pembaca

6.3K 748 112
                                    

Bismillahirrahmanirrahim ....

Alhamdulillah, puji syukur atas limpahan rahmat & karunia Allah azza waajallah, akhirnya novel ini resmi tayang malam ini di dunia oranye.

Seperti yang teman-teman lihat dan ikuti perkembangannya di instagram saya, novel ini akan berkisah tentang Mas Raihan; tidak semuanya akan berdasarkan kisah nyata, sebagian ada berupa fiksi untuk mendramatisir "Arah" yang akan menggugah jiwa-jiwa kalian semua-insya Allah, biiznillah. Niatkan baca karya ini karena Allah ta'ala ya akhi/ukhti fillah🌹🙏🏻 semoga kita semua mendapatkan manfaatnya.

Sebelum melangkah ke bab awal, sekadar ingin mengingatkan; jangan lupa tambahkan cerita ini ke reading list teman-teman, dan saya berharap di setiap babnya dan juga bagian-bagian yang kalian merasa perlu dibagikan ke khalayak; silakan sisipkan komentar, berikan vote, dan upload quote-quote ke instagram kalian agar semakin banyak mata yang menjadi saksi lahirnya karya ini-aamiin Allahumma aamiin-serta tag instagram saya @yudiiipratama dan instagram @raihan.habib_

Oh, iya sebelum lanjut terlalu jauh. Saya mau cerita dulu asal usul "Arah" muncul di wattpad, and I know some of you tahu alasannya karena mengikuti sejak awal.

Yasss. Alhamdulillah, atas keramahan Mas Raihan dan Mas Azmi, mereka menyetujui untuk terlibat dalam project nulis saya :") Terhitung sejak bulan oktober 2020 lalu. Awal dari sosial media, hingga tukaran WhatsApp, and now bisa akrab dengan mereka berdua. Dan selama proses brand storming, ada banyak hal terjadi hingga mengantarkan saya yang kini memiliki tim ke keputusan akhir kalau judul karya yang awalnya mengisahkan tentang 2 hamba Allah yang menginspirasi ini harus dipisah menjadu dua buku; dari Kisah Tak Berujung menjadi TEKAD yang project tersebut pindah ke instagram (saya akan menjadi penulis pendamping Mas Azmi), serta ARAH yang menjadi kisah inspiratif dan sosok Raihan Habib.

Alhamdulillahnya lagi, saya tidak mengalami kesulitan dalam perombakan konsep awal hingga memecah menjadi dua konsep cerita. Justru membantu saya untuk bisa fokus di kisah masing-masing tokoh:") Terlebih lagi kedua belah pihak sangat fast respon dan full of respect for these project. Oleh karena itu, saya sangat mengharapkan support dari para pembaca; khususnya pembaca baru yang merupakan bagian besar dari penggemar Azmi dan Raihan😇🙏🏻 jazakumullah khairan atas kesetiaan kalian hingga di akhir nanti. Semoga selalu kompak🌹🖤

Bismillah, tanpa berlama-lama lagi.
Kisah ini kami persembahkan untuk kalian, dan ditulis berdasarkan kisah perjalanan mereka untuk seluruh pembaca setia😇🖤

Selamat membaca kisah yang insya Allah akan menggugah jiwa.
---

ARAH:
"Bersyukur, ikhlas, sabar; tiga nikmat
Allah yang selalu membuatku sadar bahwa
rencana-Nya penuh dengan kejutan.
Maka dari itu, memperbaiki diri adalah
satu-satunya cara menemukan bahagia dalam hidup."
- Raihan Habib

TEKAD (di IG buku.tekad) :
"Aku bukan siapa-siapa. Hanya manusia
biasa, yang memuja nama Allah dan
mencinta baginda rasulullah.
Jika ibadahku belum sempurna, paling tidak jalan dakwah
yang kutempuh bisa bermanfaat bagi seluruh umat."
- Azmi Askandar

ARAHTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang