Hai, Dears.
Selamat datang kami ucapkan untuk member baru.
Perkenalan dulu ya.
Komunitas PraKita terlahir pertama kali karena sebuah kolaborasi nulis buku, pada tahun 2019. Karena yang berminat banyak, tetapi ternyata banyak juga yang belum cukup belajar menulis, terciptalah gagasan untuk membuat komunitas menulis berbasis Whatsapp.
Tim lama yang pergi dan tim baru yang datang, bila dihitung ada tujuh, yang tersisa empat saat ini. Mereka yang pergi pun tetap hidup di dalam komunitas ini, selamanya, menjadi kenangan.
Tim PraKita saat ini:
1. Halo Oys halo_oys
2. Tuteyoo tuteyoo
3. Maharani _a_m_u_s_e_
3. Anjar alieanjNama komunitas ini pertama kali adalah BukuKita, member lama pasti tahu.
Agenda utama kita saat ini sedang berlangsung, yaitu agenda menulis satu buku sampai akhir Februari nanti. Oleh karena itu agenda yang akan berlangsung saat ini di grup adalah;
1. Sharing kepenulisan 2x sebulan
2. Event-event seru di Instagram
3. Kegiatan asik lainnya bisa saja sewaktu-waktu muncul, entah dari tim atau member yang lain.Sedangkan kegiatan rutin kita
1. Membuat 1 buku
2. Nulis bareng
3. Tantangan buat artikel, cerpen, dongeng, dsbJangan sungkan beri pendapat atau ide kamu di grup ya.
Kami, Tim PraKita membawakan dan menyiapkan materi, ruang berdiskusi, ruang belajar, teman yang suportif, dan kegiatan yang mendukung. Kemudian anggota komunitas diharapkan mempersiapkan niat, tekad, serta persisten.
Tak ada artinya seluruh motivasi dan materi, bila tak satu saja yang digunakan dan diterapkan.
Salam sayang,
Tim.
KAMU SEDANG MEMBACA
Panduan Komunitas Kita
No FicciónSeluruh anggota bisa membaca ulang panduan, agenda, atau info-info terbaru di sini.