"Aaaaaaa........" Jeritan seorang gadis dengan kedua tangan menutup telinganya.
"Brisik, cuman petir aja takut." ucap Avia Paramita Azahra
hujan turun sangat lebat petir bergemuruh,bagi sebagian orang cuaca seperti ini cocok untuk tidur. Namun, tidak bagi avia Paramita azahra
Sudah pukul 00.23 avia tidak bisa tidur suara teriakan alyssa dan karena ketakutan alyssa membuat kasurnya bergetar.
Tak lama hujan mereda suasana berubah menjadi sunyi dan senyap.Ku lirik alyssa disebelah tempat tidur ku
"Ooh,udah tidur bagus deh gua bisa tidur tenang ga ada yang brisik lagi." Ucap Avia dengan nada kecil.Perasaan kasian dan kesal yang kini ada dibenak Avia melihat saudaranya tertidur dalam keadaan takut. Namun, kini berubah menjadi perasaan benci karena ia teringat kejadian di masa lalu nya. Tak ingin larut dengan perasaan itu avia mulai memejamkan mata berharap peristiwa itu tidak ada dihidupnya.
Pagi harinya.....
Sang surya menampakkan diri, suhu kembali menghangat.
Avia dan alyssa pun bergegas berangkat ke kampus."Vi, berangkat bareng sih."ucap alyssa
"Ogah, naik ojek aja sanah nyusahin mulu!." ucap avia dengan ketus.
Bukan pertama kali nya rasa kecewa yang ia alami.
"Ngokey" jawaban singkat alyssa.Alyssa membuka aplikasi favoritnya yaitu ojol. Yah, mau tidak mau ia selalu menggunakan ojol karena avia tidak pernah mau berangkat bersama.
Avia menjadi mahasiswi fakultas arsitek yang sudah memasuki semester 2 . Sedangkan Alyssa baru masuk universitas.
Sesampainya Alyssa di kampus.
"Eh,kemana aja Lo? Untung dosen belum masuk biasanya Lo berangkat lebih awal dari gua" ucap jenie teman dekat Alyssa.
"Iya nih ojol nya Dateng nya lama"ucap alyssa dengan perasaan kesal.
"Kenapa ga bareng aja sama si ka avia "tanya jenie penuh selidik.
"Kayak ga tau aja dia mana mau nganterin dibolehin tinggal bareng aja udah syukur" Alyssa.
Melelahkan, ia harus mendengarkan Jennie terus menerus bertanya hingga awal dosen menjelaskan hingga jam perkuliahan sudah habis Jennie masih terus bertanya mau tidak mau ia harus menjawabnya.
"Eh habis pulang kuliah nongkrong yuk sa?" Tanya jennie
"Ga bisa gua harus kerja abis selesai kuliah kan Lo tau gua part time" ucap Alyssa.
"Yah Lo kapan bisa nya sih?ga bisa mulu." Jennie menjawab dengan nada kecewa."Gua juga pengin nongkrong sama temen temen tapi gua harus kerja cari duit buat biaya makan. Semangat!Kerja kerja kerja." batin alyssa
" Next time " ucap Alyssa sambil tersenyum.
" Ih gua benci dah kalo liat Lo senyum jadi ga bisa marah." Ucap Jennie.
"Hehehehe." kekeh Alyssa.