YunaDita_

Kali ini Tetsuya tak akan membiarkan Seijuurou berjuang sendirian 
          	
          	14: Felicity (part 2)
          	
          	Next : 15: Runaway (part 1) 
          	
          	NOTE :
          	- Mohon maaf atas keterlambatan update. Pasca radioterapi sering pusing dan sulit sekali untuk menulis 
          	- Los Angeles arc sebentar lagi selesai 
          	
          	Terima kasih untuk yang masih berkenan mampir. Sehat-sehat selalu semuanya 

azdisti

@YunaDita_ teteh, apa kabar? Sudah lama tidak melihat aktif.. Sehat, teh? Ditunggu ya update, dan juga kabarnya^^
Reply

YunaDita_

Kali ini Tetsuya tak akan membiarkan Seijuurou berjuang sendirian 
          
          14: Felicity (part 2)
          
          Next : 15: Runaway (part 1) 
          
          NOTE :
          - Mohon maaf atas keterlambatan update. Pasca radioterapi sering pusing dan sulit sekali untuk menulis 
          - Los Angeles arc sebentar lagi selesai 
          
          Terima kasih untuk yang masih berkenan mampir. Sehat-sehat selalu semuanya 

azdisti

@YunaDita_ teteh, apa kabar? Sudah lama tidak melihat aktif.. Sehat, teh? Ditunggu ya update, dan juga kabarnya^^
Reply

valsvare

KANGEN TETEH

valsvare

@YunaDita_ belum nemu plot tehhh ntar kapan-kapan nulis lagi ku datang hanya untuk mengganggu teteh
Reply

valsvare

@YunaDita_ kalo Valak ga boleh paling Valdemort sang pangeran kegelapan boleh ya teh
Reply

YunaDita_

Ayaang bikin oneshot lagi dong.. 
            Fairy Tales of Desire masih mau nambah lagi kah Talesnya? 
Reply

YunaDita_

Selamat malam semuanya, semoga selalu dalam keadaan sehat! 
          
          Mohon maaf OST libur selama July. Semoga mulai bulan ini ada yang bisa saya update. Sedikit informasi, terapi radiasi saya sudah rampung bulan kemarin, tapi efek sampingnya masih terasa hingga saat ini. 
          
          Sehingga kecepatan menulis menjadi pelan. Tetapi dokter saya berpesan, “kehidupanmu harus dikembalikan ke kehidupan seperti sebelum sakit” . Jadi, walaupun tubuh tak seperti dulu, tapi hidup harus terus berjalan. 
          
          Dan menulis adalah salah satu hobi yang bisa mengalihkan diri sejenak. 
          
          Terima kasih untuk yang masih menantikan kelanjutan OST ataupun yang baru menemukannya. Berhubung kecepatan update menurun, akan diupayakan eksekusi plot yang cepat. 
          
          Lalu OST akan tamat di chapter berapa? Berhubung rencananya season 3 adalah season terakhir. Entahlah, saya tipe penulis yang menulis sesuai plot yang mengalir. Dan karena ini adalah salah satu tulisan yang saya sayangi, saya tidak sanggup menulisnya asal-asalan. 
          
          Jadi … apa sudah siap untuk melarikan diri bersama? 
          
          - Yuna - 

valsvare

Bawa aku lariii tetehhhh, semangattt tetehkuuuu
Reply

yhoanthania25

@ YunaDita_  ♥️♥️♥️
Reply

YunaDita_

Tetsuya tak mampu membendung perasaan bahagia, setelah Seijuurou mau membuka diri lagi untuknya. Demikian pula Seijuurou merasa telah membuat keputusan yang benar dengan kembali melibatkan Tetsuya dalam kehidupannya. Namun, atmosfer bahagia dari reuni ini, tampaknya akan menjadi bumerang bagi mereka berdua
          
          13: Felicity (part 1)
          
          Next, 14: Felicity (part 2)

Tetsuyakuroko_31

@YunaDita_ Makasi udah update kak
            Semangat yya, ditunggu kelanjutannya
Reply

Gracestyawan123

@YunaDita_ kakak, semangatt yaa, diberi kelancaran pengobatan dan kesembuhan.. Semoga lekas nulis lagi, suka banget sama cerita akakuro ini 
Reply

YunaDita_

Halo, selamat malam. Maaf harus menginfokan kalau OST chapter 12 mundur tayang ke estimasi 25 Mei 2025 
          
          Awalnya ingin publish hari ini, tapi ternyata naskahnya belum siap untuk dirilis. Biasanya per chapter OST dijatah 4K words. Tapi untuk chapter ini, sepertinya akan lebih dari 4K words karena ada satu konflik yang ingin saya selesaikan sebelum memulai radioterapi tanggal 27 Mei
          
          Walaupun proses menulis 1 chapter sekarang membutuhkan waktu lama, tapi saya tidak mau mempublish setengah-setengah. Saya ingin semua yang masih mengikuti OST sampai sekarang, bisa tetap menikmati kisah ini. OST menempati tempat yang istimewa di hati saya sebagai penulisnya, setelah dibesarkan sejak 2013
          
          Sehingga nanti setelah radioterapi selesai, OST bisa memasuki konflik baru. Semoga terapinya berjalan lancar tanpa efek samping 
          
          Terima kasih, dan semoga kalian semua selalu sehat <3

YunaDita_

@valdexa aamiin terima kasih Ayaang. Deg-degan juga >.< 
Reply

valsvare

@YunaDita_ lancar2 radioterapi dan nulisnya, Tetehkuuuu <3
Reply

YunaDita_

Halo, selamat malam semuanya! 
          
          Selamat menunaikan ibadah puasa bagi yang menjalankan. Selama bulan Maret, OST libur dulu. In Syaa Allah OST kembali terbit di bulan April. 
          
          Menyongsong libur panjang, yang berecana mudik tetap jaga diri dan jaga kesehatan. Cuaca masih ekstrim belakangan, di sini beberapa kali hujan badai. 
          
          Sampai ketemu bulan April :) 

YunaDita_

@IvonAulia6 selamat menunaikan ibadah puasa juga yaa❤️❤️❤️ In Syaa Allah lanjut lagi April. Semoga bisa update 2 chapter sekaligus
Reply

IvonAulia6

@ YunaDita_  Yeay lanjut di April, selamat menunaikan ibadah puasa juga min (⁠≧⁠▽⁠≦⁠)
Reply

YunaDita_

Halo, selamat siang semuanya
          Setelah sekian lama hiatus dan menulis lagi, terharu rasanya melihat masih ada yang menunggu kelanjutan OST 3.
          Mohon maaf karena harus libur lama. Efek kemoterapi membuat tidak bisa menulis cepat. Rasanya seperti belajar mengenali diri sendiri. Mencoba mencari tahu apa yang diinginkan tubuh supaya bisa bekerja sama untuk bertahan hidup. Perjalanan ini luar biasa melelahkan, tapi benar-benar mengubah hidup. 
          
          Dulu, Luminal B adalah musibah. Tapi sekarang kusikapi sebagai anugrah. Melaluinya, banyak kutemukan orang-orang baik, hubungan yang baik, tubuh dan jiwa yang lebih sehat, keberanian menghadapi ketakutan, dan berbagi dengan yang mengalami kasus serupa. 
          
          Karena masih ada HER-2 overexpression yang harus diterapi, kemoterapi obat target masih berjalan sampai 18 siklus dengan estimasi berakhir pada Oktober. Tapi karena kerja obat ini berfokus pada HER-2, tidak berdampak banyak pada sel sehat. Sehingga efek sampingnya tidak seberat 6 siklus kemoterapi sebelumnya. Obat penekan hormon juga mulai dikonsumsi lagi.
          
          Hidup harus terus berlanjut dan HER-2 yang sedang ditidurkan ini tak boleh terbangun lagi. Tantangan sebenarnya bukan saat terapi berlangsung, namun setelah terapi selesai sesuai protokol. 
          
          Suatu saat mungkin akan menulis kisah ini, supaya bisa menjadi motivasi untuk yang menjalani takdir serupa.
          
          Meskipun menulisnya masih pelan-pelan, terima kasih sudah bersedia menunggu. Sehat-sehat selalu semuanya ❤️❤️❤️

YunaDita_

@IvonAulia6 aamiin terima kasih banyak Ivon ❤️❤️ dan terima kasih juga semangatnya. Seneeng sekali baca pesannya. In Syaa Allah semangat terus! 
Reply

YunaDita_

@arudachan seneng sekali baca pesannya.. terima kasih banyak yaa Arudachan. In Syaa Allah habis Lebaran OST meluncur lagi yaa. Terima kasih banyak sudah selalu mengikuti tulisanku dan memberi support ❤️❤️❤️
Reply

IvonAulia6

@ YunaDita_  semangat terus min, aku suka banget dengan karya² mu, semoga proses penyembuhan mu berjalan lancar yaa, because your health is number one than everything (⁠つ⁠≧⁠▽(⁠・⁠∀⁠・⁠).
Reply