Ini permintaan maaf saya untuk sekian kalinya saya mohon maaf sekali sudah merugikan banyak pihak terutama penulis @angel_tear.
Saya sangat menyesal, telah melakukan kesalahan dan kebodohan itu. Sebagai konsekuensi saya menerima apapun hukuman sosial yang saya terima di ig, wp, terutama fb.
Saya sudah melakukan klarifikasi disemua akun sosmed yang saya punya dan menegaskan kaalu cerpen yang saya buat bukan asli karangan saya melainkan jiplakan dari karya LSF. Semua pembaca di grup fb dan admin disana sudah tau semua jadi tidak akan ada yang mengira lagi itu cerita milik saya. Saya juga sudah mengarahkan para pembaca pada penulis aslinya.
Mungkin itu saja yang bisa saya lakukan yaitu mengembalikan semua apresiasi kepada penulis yang sebenarnya. Saya mohon author lanjutkan karya teesebut, jangan sampai karena kebodohan saya menghambat kalian berdua. Ini adalah yang pertama dan terakhir kalinya saya melakukan ini. Saya yakin setelah kejadian ini kalian akan makin sukses karena memang kalian penulis yang hebat, karena jujur memang alasan pertama saya menjiplak karya tersebut adalah untuk memuaskan rasa penasaran saya yang ingin segera mengetahui ending dari cerita ini.
Saya benar2 penggemar cerita ini, makanya saya terinspirasi melakukan kesalahan yang begitu fatal ini. Saya mengatakan ini bukan hanya karena saya kedapatan kasus ini. Jauh sebelum ini, saya memang pembaca setia cerita ini dan sudah pernah menghubungi author karena ingin tau kelanjutan cerita ini.
Saya benar-benar menyesal dan berjanji ini gak akan terulang baik pada author lsf ataupun yang lainnya, cukup sekali ini saja.
Sekali lagi mohon maaf... Maaf... Dan maaff
..