#####
Code Name : SCP-049
Class Object : Euclid#####
SCP-049 - Entitas humanoid atau mahluk layaknya manusia, memiliki tinggi sekitar 1,9 m dengan berat 95,3 kg yang berpenampilan seperti dokter abad pertengahan. Meskipun terlihat bahwa ia mengenakan jubah tebal dan topeng keramik yang menandakan profesinya, ditemukan fakta bahwa pakaian tersebut ternyata tumbuh keluar dari tubuhnya seiring berjalannya waktu dan sekarang sulit untuk memprediksi bentuk apa pun yang ada di baliknya. Sinar-X menunjukkan bahwa SCP-049 memiliki struktur kerangka layaknya manusia di bawah lapisan luarnya.
Meskipun SCP-049 umumnya ramah dan berkooperatif dengan staf yayasan SCP, kadang ia menjadi sangat kesal atau agresif saat ada yang terpapar oleh suatu wabah penyakit. SCP-049 akan menjadi sangat agresif dengan subjek yang dianggap terpengaruh oleh suatu wabah penyakit, jika dibiarkan ia akan mencoba untuk membunuh subjek tersebut. Ia mampu menyebabkan fungsi biologis suatu organisme berhenti melalui kontak kulit secara langsung, bagaimana hal tersebut terjadi atau bagaimana sistem kerjanya terjadi saat ini belum diketahui. Ada satu catatan peristiwa yang menunjukkan bahwa SCP-049 dengan sangat cepat mendekati subjek kemudian membunuh subjek dengan sentuhan tenggorokannya. SCP-049 mengungkapkan rasa frustrasi atau penyesalan setelah pembunuhan ini yang menunjukkan bahwa ia tidak mengeluarkan banyak tenaga untuk membunuh subjek yang terpapar wabah penyakit, meskipun biasanya ia akan mencoba untuk melakukan operasi pada mayat tersebut dengan menggunakan peralatan yang terdapat di dalam tas dokter hitam yang dibawanya setiap saat. Walaupun operasi ini tidak selalu berhasil, namun sering kali menghasilkan spesimen SCP-049-2. SCP-049-2 adalah mayat yang dihidupkan kembali yang telah dioperasi oleh SCP-049, spesimen ini nampaknya tidak memiliki ingatan atau fungsi mentalnya dan hanya memiliki keterampilan motorik dasar dan mekanisme respons. Spesimen ini umumnya tidak aktif, tidak banyak bergerak dan secara umum berjalan seperti orang yang baru saja dirawat dari kecelakaan. Mereka bisa menjadi sangat agresif jika diganggu atau jika diperintahkan oleh SCP-049. Dengan operasi ini, SCP-049 menyatakan bahwa subjek telah sembuh dari wabah penyakit.
SCP-049 ditemukan saat penyelidikan serangkaian hilangnya orang-orang di kota Mountauban di Prancis bagian selatan. Saat terjadi penyergapan di suatu rumah lokal, penyelidik menemukan beberapa spesimen SCP-049-2 dan SCP-049. Saat para personel penegak hukum yang terlibat dalam kasus ini sedang berurusan dengan SCP-049-2, SCP-049 tercatat bahwa ia sedang mengamati perseteruan antar personel pengak hukum dan SCP-049-2 yang kemudian ia catat dalam jurnalnya. Setelah semua spesimen SCP-049-2 dieliminasi, SCP-049 dengan sukarela bersedia ditahanan oleh yayasan SCP. SCP-049 telah menghabiskan banyak waktu untuk mempelajari dan melakukan operasi pada berbagai mayat hewan mamalia yang telah disediakan. Ia dapat menghabiskan beberapa hari melakukan operasi dan kemudian terlepas dari apakah mayat itu menjadi spesimen SCP-049-2 atau tidak, ia menghabiskan beberapa hari lagi untuk mendokumentasikan temuannya dalam jurnal kulit tebal yang disimpan di tas dokternya. Dia sering menawarkan untuk membagikan informasi akan temuannya dengan anggota staf yayasan SCP. Menurut salah satu catatan, SCP-049 menghabiskan beberapa hari mengoperasi orangutan untuk menghidupkannya kembali beberapa kali, namun SCP-049 tampaknya tidak puas dengan hasil yang dialaminya ketika ingin kembali menghidupkan orangutan tersebut untuk ketiga kali setelah dihidupkan kembali untuk pertama kali, setelah ia tidak dapat menghidupkan kembali mayatnya untuk yang kelima kalinya SCP-049 menyerahkan mayat kepada staf yayasan untuk dibakar dan dimusnahkan.
Seiring berjalannya waktu, pada tanggal 16 April 20** saat Dr. Raymond hamm memasuki ruang tes SCP-049 untuk melakukan wawancara seperti biasanya, SCP-049 mulai menjadi gelisah dan bertanya kepada Dr. Hamm apakah dia merasa baik baik saja dan sehat, Dr.Hamm mengikuti protokol dengan mengabaikannya dan mengingatkan SCP-049 bahwa wawancara tersebut diperlukan, setelah itu SCP-049 mulai menjadi agresif dan menyerang Dr. Hamm dan membunuhnya. Karena ada kesalahan dalam protokol keamanan dan Dr. Hamm tidak mengaktifkan tombol sistem darurat di ruangan tersebut, mayat Dr. Hamm tidak ditemukan sampai 3 jam kemudian dimana SCP-049 telah mengubahnya menjadi spesimen SCP-049-2.
KAMU SEDANG MEMBACA
SCP FOUNDATION RECORDS
FantasíaCatatan Masing-Masing Anomali SCP Dari Kelas Safe Hingga Kelas Apollyon.