Kebahagiaan hakiki yang sebenarnya adalah ketika kita mampu melewati segala kesedihan dan rintangan dalam hidup dengan tetap tegar dan berserah kepada-Nya.
~Aluna PA
"Duduk sini!" perintah laki-laki itu.
"Nggak mau ah. Nanti digigit semut" tolak Aluna dengan wajah gemoynya.
"Nanti semutnya biar aku labrak kalau berani gigit kamu" seru laki-laki itu
"Emang bisa?" tantang Aluna
"Bisa!"
"Coba?"
"Heh semut. Kalian semua jangan ada yang berani nyentuh pacar gue. Awas ya kalian, nanti gue buat kalian jadi rempeyek biar tau rasa!" Ucap laki-laki itu seolah benar-benar berbicara dengan semut yang sedang menunjukan ekspresi ketakutan.
Aluna melihat itu terkikik geli gemas dengan tingkah cowoknya itu lalu turun dari dalam mobil dan ikut duduk direrumputan depan mobil mereka. "Kamu tuh gemesin banget sihhh" ucap Aluna sambil mencubit pipi cowoknya itu.
"Pacar siapa dulu dong?" ujar cowok itu sambil mengerling genit kearah Aluna.
"Pacarnya Aluna!"
Mereka berdua tertawa bersama sambil menatap lurus kedepan. Melihat pemandangan kota pada malam hari yang sangat indah bila dilihat dari atas bukit seperti sekarang ini. Cahaya lampu nanar seperti kerlip bintang diatas langit nan jauh mengiring dua insan yang tengah dimabuk asmara menautkan kenangan tiap kenangan untuk disimpan dalam memori mereka.
"Lun" panggil cowok itu
"Ya Ken?"
"Coba lihat kelangit deh" pintanya.
Aluna mengikuti perintah itu menatap langit malam dari atas bukit Alamanda.
"Bagus kan?" ucap cowok itu
"Bagus banget!! Lihat tuh bintangnya banyak Ken, ambilin satu dongg!" seru Aluna.
"Nih udah nih" kata cowok itu.
"Manaa?" ucap Aluna sambil menodongkan telapak tangannya tanda meminta sesuatu.
"Nih yang lagi sama aku, ini bintangnya" sahut cowok itu sembari tersenyum hangat menatap gadisnya.
"Gombal anjirrr" ucap Aluna sambil memukul bahu cowok itu. Kini pipi Aluna sudah dipastikan merah seperti tomat karena salah tingkah.
"Kamu tahu nggak Lun bintang juga punya nama loh" ujar cowok itu.
"Aku tahu Ken, Sirius, Canopus, Rigil, Kentaurus, Arcturus, Vega ummm...apalagi ya??. " jawab Aluna sembari mengetuk dagunya mengingat-ingat nama bintang.
"Tapi ada satu bintang yang paling besar di galaksi loh, kamu tahu nggak? " tanya cowok itu.
Aluna menjawab dengan gelengan kepala.
"Antares" jawab cowok itu sambil menatap dalam manik mata Aluna. "Antares itu bintang yang paling besar di Galaksi bahkan lebih besar daripada matahari , bintang yang paling terang ke-15 dalam tatanan rasi bintang" jelas cowok itu.
"Terus-terus?" Aluna nampak antusias mendengar penjelasan dari cowok didepannya ini.
"Galaksi nggak akan bersinar terang tanpa adanya bintang, banyak bintang yang mengelilingi galaksi, tapi galaksi punya satu bintang yang menjadi pilihannya dan itu pasti pilihan terbaik. Sama seperti perasaan aku buat kamu, banyak wanita cantik diluar sana yang lebih memikat, lebih-lebih segalanya dari kamu. Tapi hati ini tetap memilih kamu. Ibaratkan Galaksi yang tidak akan bercahaya tanpa adanya Antares, maka Alkena Putra Galaksi tidak akan hidup tanpa Aluna Putri Antares" ucap cowok itu bernama Ken.
"Ken!" panggil Aluna
"Ya Lun?"
"Jantung aku berdetak lebih cepat Ken, apa aku sakit ya? " ucap Aluna polos sambil memegang dadanya.
"Kamu kenapa? Kamu sakit apa?" tanya Ken khawatir.
"Enggak tahu... Tunggu dulu!" sahut Aluna masih dengan pandangan lurus kedepan sambil memegang i dadanya.
"Terus apa? Mana yang sakit, bilang sama aku!! Kita kedokter sekarang ya!" ucap Ken kalang kabut karena khawatir.
"Ternyata aku nggak sakit Ken"
"Terus?"
"Ternyata aku lagi jatuh cinta"
Seketika mood Ken mendadak buruk "Sama siapa?" tanyanya ketus.
"Sama orang didepan aku sekarang!"
Jawaban dari Aluna mampu membuat mood Ken kembali bagus, tanpa basa basi lagi Ken langsung memeluk tubuh mungil Aluna menarik kedalam dekapannya.
"Aku sayang kamu Luna"
"Aku juga sayang kamu Ken"
Malam itu seluruh penghuni langit menyaksikan dua anak manusia yang saling mencintai. Cinta memang perasaan yang datang tanpa diduga-duga. Kita tidak bisa memilih dengan siapa kita akan jatuh cinta dan bagaimana perjalanan cinta kita akan dimulai.
Namun pada dasarnya ikatan cinta yang tulus tidak pernah menjadikan jarak dan waktu permasalahan yang besar.
Mereka bukan mencari cinta. Namun cinta yang menyatukan mereka. Saling melengkapi hingga akhirnya menjadi cinta yang sempurna.Heyooo gaisss.
Ini cerita baru akuuu. Gimana2 bagus nggaaaa permulaannya?Jangan lupa vote, komen, dan share ke temen2 kalian yaaa.
Satu vote kalian sangat berharga untuk author.
Luvv u all ❤❤❤❤❤

KAMU SEDANG MEMBACA
ALUNA STORY
Roman pour AdolescentsAluna Putri Antares, seorang gadis cantik yang memiliki sejuta luka dalam hidupnya. Tak pernah merasakan lagi kasih sayang dari seorang ayah, justru cacian, hinaan, siksaan yang selalu dia dapat dari ayahnya. Dibalik itu semua dia selalu berhasil m...