Hidup dan Kehidupan ( Tujuan )

13 1 0
                                    

Dalam menjalani hidup dan mengalami kehidupan, bukan hanya sekedar bagaimana cara bertahan hidup. Tapi lebih ke bagaimana memahami makna dan tujuan dari kehidupan hidup.

***

Segala sesuatu dalam hidup dan kehidupan ini, masing-masing punya porsi tersendiri dalam sebuah proses kehidupan hidup ( Tujuan ).

*

Kehadiran manusia dan keberadaan segala sesuatunya di dunia ini pasti memiliki alasan dan tujuan, dalam penciptaan yang bertujuan ini semua mahluk hakikatnya berharga. Masing-masing dari Kita dilahirkan dengan tujuan, motivasi, ambisi dan harapan.

Lalu bagaimana mengetahui dan menemukan tujuan hidup?

Sangat mudah untuk mengetahui tujuan hidup, setiap orang memiliki tujuan hidup yang sama, entah itu yang bersifat pribadi ( mencari kebahagiaan ), kreatif ( membuat seni ), dan Altruistik ( membuat dunia menjadi tempat yang lebih baik ). Tetapi dalam menjalani dan mengalaminya lah yang berbeda. Tujuan hidup adalah sesuatu yang menunggu untuk Anda temukan.

Seringkali ketika orang berbicara tentang tujuan hidup. Mereka berbicara tentang hasil akhir dan bukan proses pencapaian hasil tersebut. Tujuan hidup adalah suatu proses, bukan suatu definisi, bukan suatu pengesahan, bukan suatu bentuk untuk menyamankan diri. Kita tidak menulis kehidupan dengan kata-kata, melainkan Kita akan mengukir nya dengan tindakan-tindakan yang bermanfaat dan punya tujuan, bukan hanya menurut Kita penting untuk dilakukan serta ingin menerapkannya, maka Kita sedang berjalan menuju tujuan hidup yang diharapkan.

Tujuan hidup bukanlah suatu pembenaran, bukan merupakan pengganti apapun. Tujuan hidup memang tidak menjaminkan kebahagiaan untuk diri Kita ataupun bukanlah suatu alat untuk membuat Kita bahagia, melainkan sesuatu yang bermanfaat yang didalamnya dapat memandu keputusan hidup, menawarkan arah, memengaruhi perilaku, menciptakan makna, membentuk tujuan dan menjadikan suatu perbedaan. Apakah Kita hanya sekedar hidup? Atau telah menjalani kehidupan dengan sebaik mungkin?

Sederhananya, segala hal dalam hidup dan kehidupan ini, jangan sampai lupa kalau tujuan kita harus lebih penting dari pada keinginan, keinginan untuk memiliki sesuatu apapun bentuknya. Agar apa? Agar jangan sampai berhenti dititik sekedar 'punya', melainkan lebih dari itu.
Ingat segala sesuatu yang Kita miliki hanya untuk membantu agar berpenghidupan yang lebih baik, itu saja. Lalu apa? Lalu mungkin. Kita bisa temukan maknanya dengan melipatgandakan manfaat yang bisa di berikan nya, dan kalau berkenan Kita bisa membagikannya sedikit dari yang Kita punya pada siapa saja yang kekurangan, mungkin saja Mereka membutuhkannya untuk melanjutkan kehidupan.

Apa yang Kita dapatkan adalah penghidupan. Apa yang Kita beri adalah kehidupan.

*

Maka marilah Kita menjalani hidup dan kehidupan dengan mencari penghidupan, dimana Kita bisa menikmati setiap perjalanan dari kehidupan hidup ini.

***

Intinya tujuan hidup adalah bukan hanya sekedar menjalani hidup dan mengalami kehidupan. Tetapi lebih ke 'tentang memberi'. Apakah itu yang didapat dari penghidupan Kita? Atau dari kehidupan hidup Kita?

Pemahaman tentang hal di atas, pada setiap pribadi tidak sama. Setiap orang memiliki pengolahan dan pandangan yang berbeda, menurut versinya masing-masing.

Silahkan tinggalkan jejak baca Kalian !!!
Semoga bermanfaat.
Share this !!!
Sampai jumpa di bab selanjutnya.

Sekian

Kamu telah mencapai bab terakhir yang dipublikasikan.

⏰ Terakhir diperbarui: May 12, 2021 ⏰

Tambahkan cerita ini ke Perpustakaan untuk mendapatkan notifikasi saat ada bab baru!

The Journey Of LifeTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang