Bagian Pertama.

15 0 0
                                    

Arion berdiri didepan cermin kamarnya. Memandang dirinya yang sedang mengenakan pakaian serba hitam dengan tatapan kosong serta air mata yang terus mengalir di kedua belah pipinya. Dia terlihat rapih, namun juga berantakan disaat yang bersamaan. Arion masih tidak percaya bahwa apa yang sedang dialaminnya adalah nyata.

-

Jam menunjukkan pukul 08.00. seseorang memiliki janji untuk pergi ke perpustakaan tepat satu jam lagi namun yang memiliki janji masih sibuk dengan mimpi-mimpi dibalik selimut putih yang menutupi seluruh bagian tubuhnya.

"Gaia" suara perempuan terdengar sedikit berteriak namun samar-samar memanggil

"Gaia!" suarannya semakin terasa dekat dan jelas

Tiba-tiba terdengar dorongan pintu yang cukup keras hingga bagian belakang pintu membentur dinding.

"Gaiaaaaaa!!!! For god's shake ini udah jam 8 lewat!". Sambil memandang jengkel kearah perempuan berbalut selimut putih tersebut.

Karena kembali tidak mendapat respon, si pendorong pintu kemudian menarik selimut putih yang membalut orang tersebut dan mendapati seorang gadis berusia 21 tahun tertidur pulas.

Ya, perempuan yang dibangunkan adalah Gaia. Perempuan berumur 21 tahun dengan perawakan tidak terlalu tinggi. Tubuhnya tidak terlalu kurus namun juga tidak terlalu berisi. Matannya tipikal mata monoloid yang rata-rata dimiliki orang asia. Hidungnya mancung dengan bibir yang tipis dan akan merekah cantik ketika menebar senyum. Rambut Gaia sama seperti milik Lee Hye-ri Girl's Day ketika memerankan karakter Sung Deok-sun dalam drama korea Reply 1988. Entah mengapa rambutnya sangat pas untuk seorang Gaia. Aura natural namun misteriusnya terpancar sempurna ketika menggunakan model rambut tersebut. Lagipula, Gaia memang tidak suka memiliki rambut Panjang. Susah pikirnya.

Orang-orang sering memanggil Gaia dengan sebutan 'es' karena perilakunnya yang sangat dingin dan cuek ketika bertemu dengan orang-orang yang baru dia kenal atau ketika berhadapan dengan laki-laki. Aura independen dan 'sanggup melakukan apapun sendiri' selalu terpancar sehingga tak jarang membuat orang-orang sedikit segan, dalam hal ini terutama laki-laki, ketika berhadapan dengan Gaia. Namun, semua orang tahu bahwa Gaia adalah definisi dari ketulusan dan kesederhanaan yang sesungguhnya. Tentunnya hanya orang-orang yang berada di lingkarannya saja yang tahu itu.

Gaia merupakan sosok perempuan yang cukup cerdas namun selalu segan untuk menyampaikan apa yang ada difikirannya ketika tidak diminta atau dengan kata lain 'dipaksa'. Kehidupannya sangat tertutup bagi orang-orang yang berada diluar lingkaran kehidupannya namun sangat terbuka untuk orang-orang yang berada didalam lingkarannya. Tidak banyak orang-orang beruntung yang berhasil masuk dalam lingkaran tersebut, hanya beberapa namun kekal.

Kaia adalah salah satu orang tersebut. Ya, seseorang yang saat ini sedang membangunkan Gaia adalah sahabat dekatnya sendiri. Kaia.

Kaia, adalah sosok perempuan yang di idam-idamkan tidak hanya bagi lelaki namun juga perempuan. Tak terkecuali Gaia. Gaia sangat menaruh kekaguman yang luar biasa pada Kaia. Sahabatnya tersebut memiliki wajah layaknya seorang malaikat. Wajah mungil, kulit wajah yang nyaris tidak terdeteksi pori-pori, bibir tipis dan berwarna merah muda serta mata yang seperti memancarkan cahaya ketika tersenyum. Proposi badannya sangat ideal bagi standar yang digaungkan oleh pengagum model-model Victoria Secret atau pengagum proposi badan perempuan dalam ajang Miss World. Tinggi, tidak terlalu kurus pun tidak terlalu gemuk. Atau begini, setidaknya definisi ini cukup untuk menggambarkan proposi badan Gaia; seluruh pakaian yang ada dimuka bumi ini terasa sangat pas dan indah ketika dikenakan oleh Kaia.

Kaia cukup populer dikalangan angkatan mereka. Bahkan bisa dibilang sangat populer bagi seluruh angkatan di program studinnya. Tidak hanya dikaruniai wajah bak malaikat dan tubuh ala model Victoria Secret, Kaia juga aktif dalam urusan perkuliahan serta organisasi di program studinnya.

Gaia.Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang