Ramadan

27 6 0
                                    

Karya : Caca Asti Anata Aken
Asal Komunitas : Komunitas Satu Pena

RAMADAN

Takbir telah bergema
Dari setiap sudut keramaian
Bersahutan menyeruak hati yang tengah termenung
Perihal rindu teruntuk yang jauh di kampung halaman

Ramadan sedang dilalui
Berjalan memintal benih-benih surga
Pintu telah terbuka
Pada jiwa yang berkeluh kesah

Semua tau
Bahkan, semua sedang mengalami
Ramadhan terasa asing kali ini
Berteman dengan pilu yang mengiris hati

Bagaimana tidak
Harusnya ceria adalah gambaran
Harusnya tawa menjadi suatu hiasan
Bersimbah rasa yang suka cita
Segala kesah pun harusnya sirna.

Tuhan....
Kaki telah melangkah
Pada kedua Ramadan berlumur duka
Curahkanlah sedikit rasa iba
Pada hinanya jiwa yang tak berdaya.

Aku rindu...
Rindu suasana Ramadan di masa dulu
Rindu memeluk dia yang jauh
Yang kini terpisah oleh waktu
Keadaan memaksa
Ramadan Ku berbeda
Dari cita meruah
Kini, berperang melawan rasa takut
Pada awan yang tak kunjung cerah.

️Garut, 27 April 2021

Antologi puisi "Ramadhan" Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang