Prakata

153 11 1
                                    

Hi!

Ayu Welirang kembali lagi. 

Kali ini gue mencoba bikin cerita keluarga. Hiks. Bakal agak panjang nih kayaknya, karena gue mau mengupas kehidupan mereka masing-masing. Soalnya......

Yah... Siapa bilang kehidupan kakak-beradik itu bakal selalu mulus? Karena kita kan enggak pernah tahu apa yang ada di dalam hati masing-masing orang, termasuk saudara sendiri.

Keeping Up with the Radeas mengupas kehidupan empat kakak-beradik yang masih tinggal di rumah dinas almarhum ayah mereka. Akan ada banyak masalah yang muncul. Kakak yang terlalu bertanggungjawab, adik kedua yang kabur sekian lama, adik kedua perempuan (iya ini kembarannya) yang baru saja putus cinta dan jadi marah-marah setiap hari, sampai adik bungsu yang usianya terpaut jauh dan selalu merasa disconnected.

Ide cerita ini datang sejak lama, cuma gue baru sempat merealisasikannya setelah naskah lainnya kelar. Cerita ini akan gue kasih tag dewasa kayaknya ya, walau tidak banyak kejadian eksplisit, tapi sepertinya harus gue batasi pembacanya bagi new adult, rentang usia > 17 tahun. Semoga kalian yang membaca, cukup tahu diri untuk tidak memalsukan umur. WKWKWK.

Oh ya, gue juga bingung sih, mau taruh cerita ini di genre Chicklit atau Romance biasa aja. Hmmm, tapi karena cerita ini juga membingkai kehidupan para pekerja di kota, kayaknya gue masukkan ke Chicklit aja deh. Eh, nggak jadi... Akhirnya gue masukin cerita ini di General Fiction.

Ini dia keluarga Radea. Btw, ini sampul gue buat sendiri. Kalau kalian ada yang mau dibuatkan sampul-sampul buku, boleh juga lho menghubungi gue langsung atau mampir-mampir aja ke IG khusus ngerjain kaver bareng adik gue di (at)bookcover.mauri

Yah, walau sampulnya sederhana, semoga kalian tertarik. :3

Selamat membaca dan mengikuti kisah mereka yang kayak roller coaster!

Ups! Gambar ini tidak mengikuti Pedoman Konten kami. Untuk melanjutkan publikasi, hapuslah gambar ini atau unggah gambar lain.

Selamat membaca dan mengikuti kisah mereka yang kayak roller coaster!

-- Ayu Welirang


Inspirasi Film dan Drama:

[*] All About My Siblings / Wakamonotachi (J-Dorama, 2014)

[*] It's Okay, That's Love (K-Drama, 2014)

[*] Reply 1988 (K-Drama, 2015)

[*] Umimachi Diary / My Little Sister (J-Movie, 2015)

[*] Another Miss Oh (K-Drama, 2016)

[*] Atypical (Netflix Series, 2017)

[*] Date My Daughter (J-Dorama, 2020)

[*] Daddy is My Classmate (J-Dorama, 2020)

[*] Never Have I Ever (Netflix Series, 2020)

[*] Our Sister's Soulmate (J-Dorama, 2020)

[*] My Dear Exes (J-Dorama, 2021)

Keeping Up with the RadeasTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang