Nadiyah Hasna Sembiring

1 0 0
                                    

Nama Penulis: Nadiyah Hasna Sembiring
Judul: Terlambat

Kuingin dirimu kini berada dihadapanku
Memelukku erat tanpa ingin melepasku
Kutau kutakkan biarkan orang-orang memelukku
Bahkan memegang erat tanganku

Kuhanya ingin menerima hal itu darimu
Dorongan semangatmu yang engkau tujukan utukku
Dengan lekukan senyum manis kakumu
Menghiasi penuh hatiku

Menjadi remote harianku
Berjalan menelurusi hidupku
kutau diriku merupakan tanggungjawab penuh dirimu
Sepeninggal seseorang yang penting untukmu

Kuingin engkau tahu
Walau kini telah berlalu
Kenangan itu kini menjadi sebagian penyesalanku
Tapi teriakan hatiku

Membuat diriku beranjak melaluimu
Dan mengatakan kejujuranku
Bahwa aku menyayangimu
bundaku tersayang yang amat mencintaiku

Kutau ini sungguh terlambat untukmu
Tapi kuakan menjadi anakmu
Anak sholehahmu
Mendoakanmu tulus meminta ampunan untukmu
Dalam setiap doaku

Batam,16 Oktober 2021

Karya Keluarga SLR Part 2Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang