Di dasar laut, tempat dimana banyak orang menganggap bahwa itu adalah tempat yang menyeramkan, hiduplah para duyung dimana dunia mereka juga tak kalah makmur dari para manusia di daratan.
Di dunia para duyung terdapat 5 kerajan besar, salah satunya adalah Kerajan Atlanta. Kerajaan ini terkenal akan teknologinya yang super modern. Walaupun didalam air, mereka mampu menciptakan handphone dan laptop anti air yang dapat digunakan oleh para duyung, mereka juga yang menciptakan jaringan internet di dunia para duyung, tak lupa ada kendaraan bawah air mirip mobil yang dapat dioperasikan tanpa bahan bakar, dan masih banyak hal lainnya yang menakjubkan untuk dilihat.
Raja dari Kerajaan Atlanta, King Zai memiliki 1 anak laki-laki dan 6 anak perempuan yang mana anak terakhirnya bernama Putri Aurellia. Si bungsu memiliki paras yang sangat cantik dan menawan. Ia juga putri kerajaan yang paling di sayang oleh ayah dan kakak-kakaknya.
Tepatnya hari ini Putri Aurellia berulang tahun yang ke-19, dimana ketika para duyung sudah berusia 19 tahun itu artinya mereka boleh pergi ke permukaan untuk menikmati indahnya sinar rembulan di malam hari.
"Putri Aurellia, ini saatnya untukmu berdandan." Ucap Nami; peri duyung kecil Aurellia di sebuah ruang eksperimen ilmiah yang dikhususkan untuknya. Nami adalah makhluk magis setengah peri dan setengah duyung yang mana makhluk semacam ini hanya dapat dilihat oleh keluarga kerajaan atau orang yang mempunyai garis keturunan darah dari 5 kerajaan duyung yang ada di dunia ini.
"Tunggu sebentar." Jawab Aurellia sambil masih fokus bereksperimen.
Nami pun hanya menghela nafas berat.
"Kali ini apalagi yang kau buat tuan putri?" Tanya Nami yang juga ikut penasaran.
"Sst.... hati-hati dan jangan mendekat. Aku sedang membuat gunung berapi monster." Jawab Amelia tenang dan masih fokus. Nami yang mendengarnya pun terdiam ditempat.
"Mau lihat hasil eksperimenku?" Tawar Aurellia menunjuk ke atas meja kerjanya.
"Ti..tidak tuan putri, kau bilang itu adalah gunung berapi monster dan aku tidak mau melihatnya." Ucap Nami sedikit ketakutan.
Aurellia hanya tertawa kecil.
"Aku hanya bercanda Nami. Okey, kalau begitu ini waktunya bersiap-siap." Ucap Putri Aurellia yang diangguki oleh Nami.
~🌺~
Jauh diatas daratan sana, seperti biasa kebanyakan orang lain baru memulai aktifitas mereka di pagi hari, tapi di Kerajaan Arion, para staff kerajaan sudah sibuk dengan urusan mereka masing-masing.
Ya, Kerajaan Arion adalah satu dari 5 Kerajaan besar yang ada di Bumi. Kerajaan ini benar-benar sangat makmur, apalagi dibawah pimpinan rajanya yang sekarang; King Jeffaro.
Itu karena, Kerajaan Arion memaksimalkan segala potensi alam dan manusianya dengan sangat baik terutama kerajaan ini sangat mendukung para ilmuwan untuk menciptakan teknologi berkelas yang sekarang digunakan oleh umat manusia di seluruh dunia.
Hari ini di Kerajaan Arion adalah salah satu hari spesial yang wajib untuk dirayakan karena hari ini adalah hari ulang tahun Putra Mahkota Kerajaan Arion, Pangeran Wildan.
Para staff Kerajaan dari pagi sudah sibuk mempersiapkan segala keperluan pesta, tak boleh ada satu kesalahan ataupun kekurangan kecil didalamnya karena ini adalah hari spesial untuk Putra Mahkota tercinta mereka.
"Wildan lo udah bangun belom??" Tanya seseorang sambil mengetuk kamar Pangeran Wildan dengan keras, tapi tak ada jawaban sama sekali.
"Gue masuk ya." Lalu orang itu pun masuk ke kamar Pangeran Wildan dengan sengaja.
KAMU SEDANG MEMBACA
Mermaid's Lover | Jaemin NCT | Winter AESPA
FanfictionDi dasar laut, kerajaan duyung terbagi menjadi 5 kerajaan dan salah satu kerajaan terbesar adalah kerajaan Atlanta yang dipimpin oleh King Zai. King Zai mempunyai 7 anak dan anak bungsunya tahun ini sudah akan berusia 19 tahun. Sudah menjadi peratur...