DISKUSI

132 45 539
                                    

Hallo ini nana, jangan lupa buat vote dan komen biar nana semangat up nya!!!
Happy Reading

_________________________________________

Hari ini Sma Nusa Bangsa kedatangan murid baru, gadis cantik berambut pendek, tidak lupa senyumnya yang manis, ANAHERA BRANGWY CALLYOPE, atau kerap di sapa Hera. Kedatangannya ke SMA Nusa Bangsa membuat gempar satu sekolah. Baru sehari masuk Hera sudah menjadi perbincangan siswa-siswi Sma Nusa Bangsa, Hera bergabung dengan Circle terbesar di sekolah ini, bahkan REGISTA FALIOPE QUEENSHA, anak dari kepala sekolah Sma Nusa Bangsa selalu di usir jika duduk di tempat kosong yang masih tersisa di meja khusus yang sudah di tandai oleh anggota The Elvern.

"Wehh tuan putri akhirnya pindah juga ke Nusa Bangsa." Ucap salah satu lelaki yang masih memakai seragam basket.

"Apasih devan." Jawab gadis itu, Hera.

"Btw gimana dengan misi kita? Hera udah pindah kesini jadi tim kita udah lengkap." Sahut lakes membuat mereka yang ada di meja mengalihkan tatapannya ke arah lakes.

"Jangan bahas di sini kak, kita ke gudang belakang aja." Ucap yang paling muda, rya

akhirnya mereka menuju ke gudang belakang, yang dulu sangat berantakan sekarang di sulap menjadi ruang khusus buat anggota the elvern. Sambil memakan snack, mereka menunggu kunci utama the elvern datang ke sana.

"Maaf gue telat, biasa bolos." Ucap Ano, sang kunci utama the elvern.

"Kebiasaan banget ano." Celetuk gadis berambut pendek yang membuat ano mengalihkan pandangannya ke arah gadis itu.

"Loh sejak kapan kamu di sini?" Tanya ano terkejut, melihat gadisnya berada disini.

"udah lama." Jawab cuek Hera sambil memakan cemilannya, melihat itu Ano hanya tersenyum tipis, sangat tipis bahkan teman-temannya tidak menyadari bahwa Ano tersenyum.
Ano berjalan ke arah gadisnya, dan merengkuh tubuh mungil itu kedekapannya, membuat gadis itu merenggut kesal.

"Ano ngapain sih ganggu banget, kamu gak liat aku lagi makan?" Tanya gadis mungil itu merenggut kesal.

"Miss you." Gumam kecil ano sambil menenggelamkan kepalanya ke leher gadisnya.

"Heh kita kesini mau bahas misi, bukan ngeliat orang bucin." Itu ucap gadis badgirl sambil melempar cemilan ke arah Ano yang sedang memeluk hera.

"Hem, kita bahas sekarang." Ucap Ano dengan muka datar, jangan lupakan title dingin,datar,dan kejam yang sudah melekat di tubuh Seorang Cerano Oberon Bagaskara.

"gue bingung, di saat sekolah lain cuma selama 7 jam, kita bahkan 2× lipatnya." Ucap devan sambil memakan cemilannya.

sambil mengelus surai hera, cerano menganggukkan kepalanya sambil melihat ke arah devan.

"Gue pernah denger, sekolah ini udah memakan banyak korban karena kelelahan, bahkan ada yang sampai peradangan otak." Ucap Zia sambil mengasah pisau lipat yang selalu ia bawa.

"Bahkan kita di wajibkan dapat emas di semua lomba, dan kalau kita hanya dapat perak atau perunggu bakal di denda, dan jumlahnya gak sedikit." Sambung lakes

"Sekolah ini banyak kontroversi, bahkan saat gue ngeretas data sekolah banyak banget data palsu tentang keuangan di sekolah,dugaan gue disini banyak guru,staf, bahkan kepala sekolah melakukan korupsi." Ucap Rya

"gue juga mikir gitu, terus juga direktur sekolah bahkan tidak diketahui. Gue gak pernah dengar tentang pemilik SMA NUSA BANGSA. Banyak yang hal yang di tutupi, dan sekolah ini menyimpan rahasia besar yang tidak di ketahui semua orang, termasuk orang tua rya sama ano." Ucap devan

" Tapi gue heran, kenapa sekolah ini selalu di pandang baik, bahkan banyak konglomerat indonesia yang pengen anaknya sekolah disini." Sambung Hera yang sedang mendusel ke dada Ano

"Menurut gue....." Belum sempat menyelesaikan perkataannya, terdengar bahwa pintu gudang yang mereka tempati ingin di buka secara paksa oleh seseorang, dan itu membuat The Elvern terkejut.

_________________________________________

HAYOO Siapa yang ingin membuka pintu gudang?

Terus ada hubungan apa Ano dan Hera?

Bisa tebak gak?

SEND MESSAGE TO ANO!!!

SEND MESSAGE TO DEVAN!!!

SEND MESSAGE TO LAKES!!!

SEND MESSAGE TO HERA!!!

SEND MESSAGE TO ZIA!!!

SEND MESSAGE TO RYA!!!

SEND MESSAGE TO AUTHOR!!!

hallo jangan lupa buat vote dan komen ya!!!
Thank's you supportnya teman-teman makasih♡︎

IG : Onyourn_nan

APLOMBTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang