Manusia itu rapuh, lemah, penuh keterbatasan. Banyak hal yang tidak ia ketahui di dunia ini.
Mengenai Tuhan, alam semesta, dan kehidupan setelah kematian.
Apa yang akan kau lakukan ketika berhadapan dengan orang yang jauh lebih kuat dan jenius dari dirimu?
Kau tau? Setiap manusia memang punya bakatnya masing-masing, dan nilai nya pun sangat subjektif.
Tapi, ketika kau tidak punya bakat, yang harus kau lakukan adalah terus berusaha.
Tetap berusaha untuk kuat, berusaha untuk hidup, berusaha untuk harga dirimu sendiri, berusahalah kawan. Karna memang itu yang harus kau lakukan ketika menghadapi ketidakpastian hidup ini.
Ketidakpastian untuk kemenangan mu, hubungan dengan pasanganmu, ataupun umurmu. Tidak ada yang tau cerita selembar putih untuk esok.
Hidup ini penuh pertimbangan, perlu dilihat dari banyak sisi, apa yang terjadi di kehidupan mu, baik atau buruk, kau harus menerimanya.
Bisa saja kau kalah dalam sebuah turnamen karna melawan musuh yang lebih berbakat darimu, meskipun kau sudah mempersiapkannya dari dulu, bisa saja hubungan dengan pasanganmu kandas karna bosan meskipun sudah lama kalian menjalani hubungan itu, bisa jadi juga esok kau mati karna kecelakaan meskipun kau sudah cukup merawat tubuhmu dengan olahraga dan makan makanan yang sehat.
Aku hanya meminta mu untuk menerima ketidakpastian hidup ini, everything happen for the reason. Ketika dirimu dihadapkan dengan sesuatu yang tidak kau inginkan, kau harus menerima dan mengubah perspektif mu. Agar kau aman, agar kau tidak gila.