Apa Itu Re-Tale Project?
Kita pasti sudah tak asing dengan dongeng. Dulu kita mungkin sering bermimpi bagaimana rasanya menjadi para protagonis dalam dongeng-dongeng pengantar tidur kita.
Cinderella yang bertahun-tahun tinggal di bawah siksaan ibu tiri menemukan kebebasan dengan bantuan Ibu Peri. Ada juga Putri Aurora dan Snow White yang berhasil lolos dari kematian berkat ciuman cinta sejati dari sang pangeran.
Mereka semua berakhir bahagia.
Tetapi, pernahkah kalian berpikir. Kenapa di dalam dongeng-dongeng pengantar tidur kita ada banyak sekali hal aneh yang sulit diterima akal?
Apakah yang diceritakan kepada kita adalah kisah yang sebenarnya? Ataukah beberapa hal sengaja disembunyikan agar kita tidak bermimpi buruk setelahnya?
Di sini, kami akan menceritakan kembali kisah yang sengaja dirahasiakan itu. Beberapa mungkin akan membuat kalian tercengang, tersenyum bahagia, atau mungkin menangis haru.
Apa pun itu, bersiaplah. Kita akan bersama-sama melihat sisi lain dari dongeng masa kecil kita.
Mempersembahkan, sembilan karya Re-Tale Project:
1. andywylan : Twisted & Tangled (Rapunzel)
2. Azza_Fatime : Thank You, The Real Mister Pied Piper (Pied Piper)
3. reinebiyu : The Ballad of Guinevere (Arthurian Legend)
4. khairnn_ : Blood and Fear (Snow White)
5. midsseel : Everything We Burn (The Wild Swans)
6. IchiHikaru : The Untold Story about Prince Erick (The Little Mermaid)
7. aurumsulistyani: Spellbreaker (Tamlin)
8. RuceMorgan : The Flower of True Love (Sleeping Beauty)
9. Serenade33 : Hide and Seek (Cinderella)Mari, bukalah semua portal menuju dunia dongeng yang penuh kejutan manis itu!
KAMU SEDANG MEMBACA
Blood and Fear
FantasyJika kesempurnaan mengantarkan dirinya pada mara bahaya, maka Snowhite akan menolak kesempurnaan itu. Jika bisa. Terlahir sebagai seorang putri dari Kerajaan Amorfis, dia dianugerahi dengan kecantikan yang luar biasa. Kulit seputih salju, bibir sem...