Aku terbangun dari tidur ku. Mimpi buruk yang sama setiap harinya sejak kejadian itu terjadi. Sudah dua tahun lamanya kedua orang tua ku pergi dan mimpi tentang kejadian itu terus menghantui ku. Aku hanya bisa tidur kurang dari 5 jam setiap harinya karena terus terbangun dan takut untuk tidur kembali.
Sekarang aku sudah menginjak kelas 3 SMA, umur ku sebentar lagi 19 tahun. Aku tinggal di asrama karena tidak ingin merepotkan nenek. Aku membiarkan nenek menjaga rumah yang dulu aku tinggali bersama orangtua ku.
Aku melihat jam, dan ternyata jam tersebut telah menunjukkan pukul 05.30 pagi. Aku bergegas untuk pergi mandi, setelah mandi aku memakai seragam ku lalu pergi keluar asrama menuju kelas, sesampainya aku di kelas, ternyata belum ada orang yang datang, aku melihat jam dan itu masih menunjukkan pukul 06.24, kelas dimulai pukul 07.30, aku datang terlalu cepat.
Karena belum ada orang di kelas, aku merapihkan meja dan kursi yang berantakan, lalu menyapu bagian bawah meja dan kursi, setelah itu aku membersihkan papan tulis.
[Terlihat sangat rajin jika tidak ada orang disekitarnya...haha]
Setelah membersihkan, beberapa orang sudah datang, termasuk Yoo Jonghyuk. Karena aku duduk di pojok belakang dan dia di depan, aku bisa melihatnya dari jauh...Bisa saja wolf itu menyerang siapapun di sekitarnya. Membayangkannya saja sudah sangat mengerikan, hih..
*SREET*
Pintu terbuka, beberapa siswa datang lagi... Tapi siswa siswa itu adalah pembully. Tidak usah heran, mereka adalah suku serigala dan singa. Mentang mentang mereka adalah ras yang paling dihormati dan ditakutkan, mereka memperlakukan orang-orang dibawah mereka seenaknya. Dan mereka adalah teman teman Yoo Jonghyuk.
"Hei!"
Ah, sial. Salah satu dari mereka melihat ku. Aku harus menyembunyikan bahwa aku adalah suku kelinci, kalau tidak tamat lah aku. Semoga saja...
"Lihatlah anak ini!, aku melihatnya di toko buku kemarin, dia sedang membeli buku komik dan novel!. Hei, kau ini otaku kan? Mengaku saja~"
"..." Aku tidak menjawab dan membalikkan kepala ku kearah jendela
"Lho~ anak ini... Ditanya baik baik malah tidak menjawab, oh betapa sombongnya...memangnya kau ini dari suku mana? Aku tidak pernah sekali pun melihat mu membuka jaket mu, ayolah perlihatkan telinga mu.."
"Aku-"
Belum selesai bicara, Yoo Jonghyuk tiba-tiba membuka suara dan mengatakan "Hei, berhentilah mengganggunya, jaga sikap kalian di sekolah, tidak perlu mengganggu hewan kecil itu."
..huh?...Yoo Jonghyuk membela ku?.. Ah, mungkin tidak, dia hanya tidak ingin dipermalukan karena sikap temannya yang aneh. Aku melirik ke arah meja mereka, dan aku dengan tidak sengaja membuat kontak mata dengan Yoo Jonghyuk. Ntah mengapa ku tidak bisa melepaskan pandangan ku darinya.
Tiba-tiba lonceng berbunyi dan kami berhenti berkontak mata, pelajar sudah dimulai. Secepat itu kah waktunya berlalu..? Aku masih ingin melihatnya..Tunggu, Kim Dokja bodoh, bukan kah kau bilang kau sudah tidak menyukai si brengsek itu?..
Ah, sudahlah... Aku akan fokus belajar saja.
Setelah beberapa jam kami belajar, lonceng istirahat pun berbunyi. Kebanyakan orang pergi ke kantin, dan aku tetap di dalam kelas dan memakan bekal ku. Karena aku harus hemat.Tiba-tiba, ada seseorang yang menepuk bahu ku dari belakang, aku berbalik dan melihat wanita dari suku singa, Yoo sangah. Mau apa dia? Kenapa dia menghampiri ku?
"Hai?...Bolehkah aku duduk disini? Aku ingin berkenalan dengan mu... Aku Yoo Sangah dari kelas 3B, tenang saja, aku tidak akan menyakitimu.."
Wanita itu tersenyum dengan lembut, sangat cantik. Aku merasa nyaman berasa di dekatnya.
"Namaku adalah... Kim Dokja..Aku dari suku kelinci.."
Akan kah dia memberitahu orang-orang? Aku gugup ketika berbicara dengan spesies mereka.
"Hm..Mengapa kau menyembunyikan suku mu? Apakah karena banyak predator buas disini? Haha"
"Iya"
"Oh- haha..begitu ya.."
"Kenapa kau menghampiri ku Yoo Sangah? Apakah karena kau ingin membully ku seperti yang lain?, katakan saja apa mau mu"
"...Aku tidak bermaksud untuk membully mu Dokja-ssi. Aku ingin menjadi teman."
Wanita itu tersenyum lagi...Siapa yang akan menolak jika mereka seperti ini? Hah...
"Astaga... Lihat apa yang kita temukan disini."
Salah satu dari teman Yoo Jonghyuk, Han Sooyoung. Dia dari suku serigala.
"Satu wanita dari suku singa dan satunya lagi....Dari suku kelinci?"
"Sooyoung. Berhenti menguping percakapan orang, apakah ini salah satu hobi mu? Jangan mengganggu Dokja-ssi."
"Hmph. Memangnya kau tau apa tentang ku?, terserah dong aku mau melakukan apa, itu bukan urusan mu nyonya Yoo."
"..Dokja-ssi, bisa kah aku menambahkan mu sebagai teman di wechat?"
"..tentu"
Aku tidak bisa memproses kejadian tadi, ada apa dengan mereka berdua, seperti sepasang kekasih yang sedang marahan...ntah lah..
"Baiklah kalau begitu Dokja-ssi, aku akan pamit, sebentar lagi bel akan berbunyi, sampai berjumpa lagi"
Dan Yoo Sangah pun pergi, dan diikuti oleh Han Sooyoung..mereka berdua aneh. Sangat aneh.
Saat bel berbunyi, semuanya telah kembali ke kelas, kami melanjutkan pelajaran. Tapi, aku merasa ada yang aneh..
Setelah bunyi bel pulang, aku bergegas ke wc sekolah, dan dugaan ku benar, hari ini heat ku sudah mulai. Untung aku membawa heat suppressant di dalam tas, aku mengeluarkannya lalu meminumnya. Terasa lebih baik.
Tiba-tiba speaker sekolah berbunyi, itu adalah pengurus asrama sekolah.
"Perhatian, anak-anak, saat ini kita akan membagi kamar asrama, jadi di dalam kamar akan diisi oleh 2 orang mulai sekarang untuk menghemat ruangan. Sekian, terimakasih"
Ah, sial. Aku harus membagi kamar dengan orang lain?...bagaimana jika mereka adalah spesies yang berbahaya? Bagaimana jika mereka tau aku dari suku kelinci dan melaporkannya ke orang-orang?..semoga saja tidak...
_______________________________________
Haloo, disini seol, maaf karena updatenya yang tiba-tiba tidak sesuai yang saya tulis.
Saya akan mengubah jadwal update, jadi 5 sampai 10 hari.
Maaf jika ceritanya tidak terlalu nyambung~ saya berusaha sekuat tenaga untuk memikirkan ceritanya satu ini. Jangan lupa vote dan follow untuk update selanjutnya
-Tolong beri komen jika ada kesalahan dalam penulisan kata agar saya bisa memperbaikinya! Terimakasih.
KAMU SEDANG MEMBACA
【MY LITTLE BUNNY】• JONGDOK''
FanficDunia dimana orang-orang adalah manusia setengah hewan...Mereka memiliki spesies masing-masing, seperti kelinci, anjing, dan kucing. Mereka dapat merubah wujud mereka, dari setengah manusia ke hewan seutuhnya. Suku yang paling ditakutkan adalah suku...