Erviana Dwi Aksari

0 0 0
                                    

No. Id Card: M004
Nama Lengkap: Erviana Dwi Aksari
Titimangsa: Yogyakarta, 1 Juli 2022

....
Pertanyaan:

1. Apa yang dimaksud dengan puisi akrostik?
=> Puisi akrostik adalah puisi yang berisi dari penjabaran atau penguraian setiap huruf dalam judul puisi tersebut. Sehingga judul puisi biasanya pendek, terdiri dari satu atau dua kata.

2. Ada berapakah macam puisi akrostik itu sebutkan?
=> Puisi akrostik terdiri dari 5 macam.
A. Akrostik Kata
Jenis puisi akrostik yang pertama adalah akrostik kata. Yakni jenis puisi akrostik yang menjabarkan judul menjadi satu kata saja. Jadi, puisi ini terdiri dari beberapa baris yang pada setiap barisnya hanya terdapat satu kata saja. Dimana huruf terdapat setiap baris diambil dari urutan huruf pada judul.
B. Akrostik Larik
Jenis yang kedua adalah akrostik larik, yaitu jenis puisi akrostik yang menjabarkan kata pada judul menjadi beberapa larik puisi. Sehingga judul puisi dijabarkan menjadi beberapa larik.
C. Akrostik Bait
Jenis ketiga adalah akrostik bait, yakni puisi akrostik yang menjabarkan huruf pada judul menjadi bait puisi.
D. Double Akrostik
Jenis berikutnya adalah double akrostik, sehingga membuat puisi yang menggunakan huruf-huruf pada judul pada bagian awal kata dan akhir kata per barisnya.
E. Akrostik Terbalik
Jenis yang terakhir adalah akrostik terbalik, yaitu proses menjabarkan setiap huruf pada judul puisi secara terbalik dari huruf paling belakang ke depan.

3. Bagaimana langkah-langkah menulis puisi akrostik?
=> A. Memilih dan Menentukan Kata pada Judul
Tahap pertama adalah menentukan judul puisi yang berupa kata, dan umumnya adalah satu kata. Kata ini perlu ditentukan di awal untuk memudahkan proses menjabarkan setiap hurufnya menjadi isi puisi.
B. Susun Judul Secara Vertikal
Setelah satu kata ditentukan sebagai judul, maka tahap berikutnya adalah menyusunnya secara vertikal. Bisa urut dari depan ke belakang atau dibalik untuk membuat akrostik terbalik.
C. Isi Setiap Baris Puisi Sesuai Huruf Depan yang Disusun Sebelumnya
Selanjutnya adalah mengisi setiap baris yang diawali dari huruf yang membentuk judul puisi. Gunakan kata yang tepat, sehingga makna puisi tetap terbentuk dan mudah dipahami oleh pembaca.
D. Mencari Diksi yang Tepat untuk Mengembangkan Kata
Jika kata yang digunakan terkesan terlalu pendek atau sebaliknya, maka bisa mencoba mencari diksi atau bisa disebut sinonim (persamaan kata). Sehingga maknanya tetap sama meskipun memakai kata yang berbeda.
E. Cek Ulang Puisi yang Dibuat
Langkah terakhir adalah mengecek ulang puisi yang dibuat. Tujuannya agar bisa sesuai dengan keinginan dan harapan. Sekaligus mengecek apakah susunan kata sudah tepat sesuai akrostik dan sesuai makna yang ingin disampaikan?

4. Buatlah sebuah puisi akrostik bertema namamu (boleh nama lengkap/nama panggilan/nama pena)
Minimal 1 bait, maksimal terserah kalian deh

ERVI
Oleh : Erviana Dwi Aksari

Entah harus dari mana cerita ini kumulai
Rindu kadang tak bisa diprediksi
Visiku hanya satu bersamamu selamanya
Indah cinta akan tepat pada waktunya

Yogyakarta, 1 Juli 2022
(人 •͈ᴗ•͈) Selamat Mengerjakan (人 •͈ᴗ•͈)

Karya Keluarga SLR Part 38Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang