Daseot,

2 0 0
                                    

"strawberry and ciggarates, always taste like you,"

lirik yang ku putar berulang-ulang.

nada itu seperti menghantarkanku pada masa-masa indah, dan masa-masa tersedih dengan orang yang berbeda

masa indah dengan orang yang kutinggal pergi, dan masa sedih dengan orang yang meninggalkanku

aku pikir, hal tersedih adalah saat orang pergi meninggalkanku

ternyata hal paling menyakitkan adalah, melihat orang yang kutinggal tidak lagi di tempat yang sama

aku pikir, semua akan kembali seperti semula jika aku kembali, ternyata, semua bergerak

bukan hanya aku yang bergerak

.

beberapa hal ingin kuungkapkan, tapi tidak bisa

tidak ada gunanya menangis dan minta maaf, jika berharap seperti sedia kala

.

aku memang tidak pandai menghargai orang lain, baik itu dia maupun kau

aku ingin minta maaf, tapi tidak ada gunanya jika yang ada hanya mengingatkan pada luka yang pernah ada

jadi satu satunya jalan agar aku bisa menjalani hidup, adalah dengan memaafkan diriku sendiri

dan tidak mengulangi kesalahan dahulu

.

adikku, keluargaku, rumahku, semua harus dibenahi

banyak list yang belum kucoret, baik dari diriku maupun dari takdir tuhan

.

aku akan pergi, maaf ya karena selalu mengganggu.

maaf karena tidak tahu diri.

maaf karena, tidak pernah menghargai.

semoga kamu menemukan orang yang sangat kau cintai, lagi.

aku pergi.

tapi rasanya, aku tidak mau jatuh cinta lagi,


------------------------------------------------------

03.21.23 - 23.13 - tears drop



Hello?Where stories live. Discover now