keesokan harinya di sekolah
seperti biasa Naya berangkat pagi agar tidak telat ke sekolah, saat sampai di sekolah Naya duduk di bangku paling depan dan membaca buku, setelah beberapa menit Nora datang dan duduk di samping Naya
"Nay, lo penasaran ga sih sama cowo yang kemarin nabrak lu?" Tanya Nora
"nggalah, ngapain gw penasaran sama cowo gajelas kayak dia" Ujar Naya
"parah lo, hati-hati nanti suka"
"dih, amit-amit ga bakal gw suka sama dia" Ujar Naya
"tapi gw masih penasaran tau sama dia, gw kayaknya pernah liat dia di sekolah waktu acara-"
"hi gess, lagi bahas apa nih? kayaknya seru banget" Tanya Gwen
"hi Wen, lagi bahas cowo kemarin yang nabrak Naya" Ujar Nora
"ohh masih bahas dia nih?"
"kenapa kita jadi bahas dia sih, dahlah mending gw lanjut baca buku" Ujar Naya
mereka terus berbincang-bincang sampai bel masuk pun berbunyi, seluruh siswa bergegas masuk ke kelas masing-masing dan menunggu guru datang memulai pelajaran. Ditengah-tengah pelajaran seorang guru bertanya "kalian sudah dengar osis buka pendaftaran untuk calon pengurus baru kan, jadii disini siapa yang mau jadi osis?" Tanya guru
"sayaaa bu" Ujar murid di kelas itu
"saya jugaa mau bu"
banyak murid di kelas Naya angkat tangan karena osis di SMP Cahaya bakti memang sangat di minati, Naya juga ikut angkat tangan lalu guru bertanya kepada Naya
"kamu mau jadi osis juga Naya?" Tanya guru itu
"iya bu, sejak dulu saya memang ingin menjadi pengurus osis bu"
"kenapa kamu ingin menjadi osis, apakah tidak mengganggu belajar kamu?"
"sepertinya memang sedikit mengganggu belajar saya tapi saya yakin, jika saya bisa mengaturnya dengan baik pasti semua akan seimbang" Jawab Naya
"benar, ibu yakin kamu pasti bisa tetap semangat ya Nay" Ujar guru itu
"siap bu, terimakasih"
bel istirahat pun tiba, Naya dan teman-temannya sedang mengobrol di kantin
"waduh Naya udah di kasih lampu hijau nih sama guru-guru"
"jelass, Naya gituloh kesayangan guru-guru"
"nggalah, yang ada kalian murid kesayangan guru-guru" Ujar Naya
"lo Nay, bukan kita"
"udah udaah semua nya di sayang guru"
tiba tiba seorang laki-laki lewat depan Naya dan teman-temannya
"eh itu cowo yang tadi lewat yang kemarin nabrak gw ga sih?" Tanya Naya
"lah iya Nay, ngapain ya dia di sini?"
"tuhkan bener berarti beneran gw pernah ngeliat dia di sekolah ini"
"dia sebenernya siapa sih? kok ke sini terus? Ujar Gwen
"udahlah mungkin dia cuma main aja kali atau samperin temannya, ga penting juga mikirin dia" Ujar Naya
"iya sih, tapi gw penasaran"
bel masuk berbunyi Naya dan teman-temannya kembali ke kelas, saat di kelas
"eh pada tau ga, katanya mantan ketua osis bakalan kesini" Ujar salah satu cewek
"serius? yang ganteng itukan? omgg" Ujar temannya
"iyaa, gw pengen ketemu deh siapa tau jodoh"
"ye punya gw itu, habis pulang sekolah nanti cari dia yuk"
" enak aja dia punya gw, bolehh katanya sih dia ada di ruang auditorium" Ujar cewe itu
sementara itu Naya dan teman-temannya mendengar dua cewe itu mengobrol
"mantan ketua osis? siapa ya? Ujar Naya
"gw juga baru denger, jadi penasaran"
"jangan-jangan cowo yang itu? wah tambah penasaran nih gw"
"ga mungkin dia lah, cowo kayak dia jadi ketua osis? pftt" Ledek Naya
"tapi mungkin Nay, ga boleh gitu nanti suka loh"
"iya, biasanya dari benci jadi cinta kayak di sinetron"
"dih ga bakal sih, iman gw kuat" Ujar Naya
selama pelajaran Nora dan Gwen terus mengobrol sementara Naya diam memikirkan sesuatu
"siapa sebenarnya cowo itu dan kenapa dia bisa ke sini?" Tanya Naya dalam hati
BERSAMBUNG..
KAMU SEDANG MEMBACA
Cinta dalam organisasi
Novela JuvenilNaya seorang gadis yang sangat populer, cantik dan berprestasi jatuh cinta dengan Ketua MPK yang dingin dan cuek, kisah cinta mereka di mulai didalam suatu organisasi. Penasaran dengan kelanjutan ceritanya? yuk dibaca