They're my home

36 2 0
                                    

Mengisahkan tentang 4 pemuda yang saling menguatkan satu sama lain. Banyak sekali rintangan yang harus mereka lalui, namun dengan bersama-sama semua rintangan itu dapat dilalui dengan mudah.

Dapatkah mereka bertahan hingga akhir? Mari simak bagaimana awal kisah persahabatan mereka.

Andhika Ethan Abimanyu mempunyai alasan tersendiri untuk merantau ke kota asing yang tak pernah ia singgahi sebelumnya. Anak sulung dari 2 bersaudara yang berdarah Sunda ini selalu ingin pergi dan menetap di kota yang sudah mengambil hati nya sejak pertama kali mendengar nama nya. Pastinya kalian tidak asing dengan kota Bandung bukan? Kota yang dijuluki kota Kembang ini mampu menarik Ethan untuk menjelajahi keindahannya lebih dalam lagi. Ia berencana untuk menyelesaikan studi dan masa tua nya di kota Kembang ini, saat ini Ethan berkuliah di salah satu universitas ternama di kota Bandung dan mengambil jurusan Sastra Inggris.

Di sana ia bertemu dengan beberapa pemuda yang bernasib sama dengannya, sama sama anak rantau. Salah satu temannya adalah si anak tunggal Nathala tama arzala, teman Ethan ini memang agak pendiam, mungkin karena ia ntrovert?
Nathala merantau bukan hanya sekedar ingin mewujudkan mimpi nya untuk menjadi seorang psikolog. Ia ingin mengupas lebih lanjut tentang akar permasalahan yang terjadi pada keluarganya, kota yang ia singgahi sekarang adalah tempat di mana kejadian buruk mulai menghampiri kehidupannya.

Kedua, si bungsu Rehan bentala angkasa. Rehan merupakan anak bungsu dari 3 bersaudara, mungkin semua orang menganggap keluarga nya sempurna. Namun tidak seperti yang orang lain pikirkan, keluarganya tidak begitu sempurna. Ia selalu di tuntut untuk memenuhi ekspetasi orang tuanya sedari kecil, Rehan hidup dengan bayang bayang orang tuanya. Saat ini ia sudah berkuliah dan berada di jurusan seni.

Lain hal nya dengan Abyasa Jenderal Bumantara, si anak tengah. Menjadi anak tengah atau anak kedua sering membuat kehadirannya tidak dianggap. Karena hal itu jenderal lebih memilih untuk merantau dan melanjutkan studinya, dan menjadi seorang dokter.  Lelaki berdarah Jawa ini mempunyai prinsip bahwa pantang baginya untuk pulang sebelum sukses.

They're my homeTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang