Part 24. Juli 2023

4 0 0
                                    

MTsN 1 Bandar Lampung; Kenzo wakili MTsN 1 Bandar Lampung dalam Ajang OSN tingkat Propinsi27 Juni 2023  

Kegiatan yang dipusatkan di SMP Negeri 14 Bandar Lampung, ini akan dilaksanakan secara dalam jaringan (daring) dengan menggunakan smartphone berbasis android. Kenzo adalah satu peserta yang mewakili MTsN 1 Bandar Lampung, setelah sebelumnya lolos pada seleksi kota yang berlangsung pada bulan Mei lalu.

Saat itu mata pelajaran Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS) yang dimulai pada pukul 08-00-10.30 Wib yang diikuti oleh 237 siswa, Selama pelaksanaan peserta lomba akan didampingi operator atau teknisi yang bertugas untuk membantu siswa bila terjadi gangguan teknis jaringan atau aplikasi. Salah satu peserta yang lolos adalah Kenzo, siswa MTsN 1 Bandar Lampung.

Beberapa guru menyampaikan dukungan semangat untuk Kenzo dan Ibu Heny Herawati selaku Guru Pendamping;


MTsN 1 Bandar Lampung memiliki agenda rutin Lomba Cepat Tepat yang bertujuan untuk menjaring bibit-bibit calon peserta pada lomba-lomba yang diselenggarakan oleh berbagai pihak di luar sekolah.

Kenzo beserta Tim perwakilan kelasnya yang mendapat pada lomba LCT yang diselenggarakan oleh MTsN 1 Bandar Lampung beberapa waktu lalu.

Kenzo beserta Timnya saat menerima hadiah lomba yang sampaikan oleh Bapak Kepala MTsN 1 Bandar Lampung


*********

MTsN 1 Bandar Lampung; Persiapan Menyambut Tahun Pelajaran 2023-2024


Senin 3 Juli 2023, beberapa guru tampak hadir di sekolah karena mereka mempersiapkan siswa untuk mengikuti kegiatan lomba KSM yang akan digelar beberapa hari lagi, mereka adalah Ibu Emi, Ibu Rafika, Ibu Sri Hartini, Bapak Sapar, Bapak Muhaimin dan Ibu Noverita.

Sementara di aula tampak beberapa staf mengeluarkan meja-meja dari kelas karena akan dibersihkan, lalu dicat kembali untuk persiapan menyambut tahun pelajaran 2023-2024.

Dinding kelas dibersihkan, lalu dicat kembali, gorden dilepas lalu dicuci, lantai disapu lalu dipel. Tampak juga beberapa loker baru, yang didatangkan dari toko.

Sementara, pekerjaan gedung ruang kelas belajar (RKB) SBSN terus berproses dan diharapkan dapat digunakan saat tahun pelajaran 2023-2024 dimulai.

Dalam berbagai kesempatan Bapak Drs. M. Iqbal mengharapkan RKB SBSN ini nantinya akan digunakan untuk menampung siswa kelas IX.

Bapak Agus Widiyanto didampingi dengan bapak Tugiyo l, bersama tim OB, security dan penjaga sekolah bahu membahu melaksanakan kegiatan persiapan ini.

*********

MTsN 1 Bandar Lampung; Uji coba peserta KSM Kota Bandar Lampung 

MTsN 1 Bandar Lampung, mengirimkan peserta KSM 2023, selama beberapa bulan terakhir telah mengikuti bimbingan secara intens.

*********

MTsN 1 Bandar Lampung; Persiapan Sarana dan Prasarana Tahun Pelajaran 2023-2024


Persiapan tahun pelajaran 2023-2024 terus berjalan. Ruangan dicat kembali, sebelum dilakukan pengecatan dilakukan pendempulan dinding.
Pemasangan penyejuk udara juga mulai dimulai, pada saat yang sama dilakukan pemasangan meteran listrik pulsa.
Meja-meja diamplas kembali sebelum dilakukan pengecatan.
Papan tulis dibersihkan, demikian juga dengan gorden dicuci.

Kepala MTsN 1 Bandar Lampung, Drs. H. Iqbal memantau langsung kegiatan ini.



378 Hari Bersama Bapak Drs. H. M. Iqbal di MTsN 1 Bandar LampungWhere stories live. Discover now