Seorang pria terperosok dalam lubang dan ujungnya merupakan sebuah pintu masuk sebuah kastil. Setelah kesadarannya kembali, ia meraba kedua kakinya dan pelan-pelan merambat naik ke dadanya, memeriksa apakah ada luka atau tulangnya yang mungkin saja patah.
Hmm sepertinya tidak ada yang patah namun...
Matanya menyapu seluruh pojok ruangan gelap itu. Lalu ia meraba saku dadanya, mencari korek.
Sial, sepertinya itu jatuh
Tanpa aba-aba, pria itu mencoba untuk berdiri dan tangannya meraba-meraba dinding terdekat. Dengan tertatih, ia berjalan perlahan mencari jalan untuk keluar, setidaknya berusaha mencari sumber cahaya atau jika untung menemukan jalan keluar. Baginya tidak mungkin untuk kembali dari lubang di mana ia jatuh karena berada di langit-langit gua.
Tidak berselang lama, sepasang matanya tidak bisa mempercayai apa yang ada di depannya. Sebuah 'tubuh' dalam posisi duduk dengan beberapa palang salib di belakangnya, samar tapi itu ada, kehadiran palang itu seakan-akan menahan tubuh 'manusia' untuk tetap berada di posisi duduk. Tidak tercium bau apapun darinya, seakan-akan baru saja meninggal.
Itu... The First Adam...Aku menemukannya
Pencarian yang dilakukan selama ini berbuah hasil, pencarian sang 'manusia' pertama yang diciptakan manusia dan bentuk kesombongan kepada Tuhan.
Konon katanya bagi manusia yang menemukan 'Adam' pertama akan mendapatkan keabadian namun dalam penelitian pria itu menyimpulkan hal berbeda. Tubuh manusia pertama itu tidak memberikan keabadian, itu hanya rumor konyol yang diciptakan para peneliti terdahulu untuk memanfaatkan para penguasa untuk mengeluarkan uangnya guna melakukan perjalanan menemukannya. Penelitiannya menyimpulkan bahwa palang salib itulah yang mengatur 'waktu' dalam ruang tertentu. Itulah hasil kesimpulan dari seluruh penelitian yang dilakukan 'guru'-nya atau lebih tepatnya mantan guru.
Kupikir, kenapa kesepuluh malaikat harus turun dan menusukkannya ke sana...
Karena itu Pria mencari instrumen yang bisa mengatur 'waktu'.
Mungkin era mitos akan kembali lagi kan?
KAMU SEDANG MEMBACA
The Return of Prophecy; A Tale of Divine Promises
FantasyMenceritakan beberapa kisah yang dilihat dari sudut pandang seorang tokoh. Dalam perjalanan Vega, ia akan berpetualang menelusuri berbagai kejadian aneh dan misterius dalam sekolah dan rupanya semua itu mengarahkannya kepada sebuah "Perjanjian/Ikrar...