Bagian 1 : Si Kembar Moore

3 0 0
                                    

Keluarga Moore rupanya tidak pernah siap untuk mendapatkan anak kembar sekaligus. Sudah lama sekali tidak ada yang melahirkan anak kembar di keluarga mereka. Meskipun secara genealogi, terdapat beberapa pasang anak kembar yang lahir di keluarga Moore. Kali ini sepasang anak kembar tidak identik lahir di keluarga Moore. Tidak ada kembar tidak identik di keluarga itu selain nenek moyang mereka. Adrian dan Adrianne Moore. Leluhur keluarga Moore yang merupakan salah satu kenalan dekat keluarga kerajaan.

Bertahun-tahun sudah terlewati sejak kelahiran si kembar Moore. Keluarga itu masih tidak biasa dengan mereka berdua. Bayi Herschels dan Luffy Moore tidak pernah terpisahkan. Namun sejak mereka bisa merangkak keduanya mulai terlihat memiliki kecenderungan yang berbeda, yang artinya adalah kekacauan di Moore Manor.

Sejak Herschels dan Luffy bisa berjalan dan berlari, teriakan-teriakan selalu terdengar di Moore Manor. Tidak lain adalah teriakan para pengasuh dan juga Lady Estelle sendiri. Herschels dan Luffy senang berjalan-jalan dan berlarian. Yang di maksud disini adalah, mereka senang berlari di manapun. Tidak peduli itu di taman, di ruang tamu, atau bahkan di balkon. Pernah suatu ketika, saat mereka berdua berumur empat tahun, Profesor Moore dan juga istrinya mengajak ketiga anaknya bertamasya di atas bukit, namun satu detik mereka mengalihkan perhatian. Herschels hampir terjatuh dan terguling dari atas bukit. Anak itu hanya tertawa, tidak mengerti apa yang terjadi.

Luffy senang mengikuti para pelayan ke dapur. Di saat Herschels sudah duduk di kursinya untuk memakan teh dan juga kukisnya, Luffy akan bermain dengan tungku api. Ketika ibunya memarahinya, Luffy berkata dia penasaran berapa lama dia bisa menahan panasnya api. Di umur delapan tahun, Herschels sudah mahir memanjat pohon. Awalnya adalah sebuah taruhan anak kecil biasa, Luffy mengejeknya karena ia bisa naik pohon sedangkan Herschels tidak. Diam-diam Herschels mulai memanjat pohon-pohon pendek di sekitar Moore Manor, dan semakin lama ia memanjat pohon-pohon yang lebih tinggi, lebih dari yang orang-orang dewasa bisa.

Tetapi disamping hobi mereka yang berbeda, ibunya memiliki cara untuk membuat mereka berdua diam dan tenang. Memang tidak sebesar Mansion keluarga Moore di Old Bern, tapi koleksi buku milik Profesor Moore di Moore Manor sangat banyak dan beragam. Herschels dan juga Luffy paling menyukai waktu bercerita, dimana ibunya akan menceritakan cerita kanak-kanak dari seluruh dunia. Profesor Moore memiliki banyak buku dongeng dari negara lain. Seiring mereka bertambah umur, dengan keterampilan Lady Estelle Moore bercerita, ia juga mulai menceritakan sejarah-sejarah Ellesmere, dan tempat-tempat lain dari seluruh dunia.

Oleh karena itu keduanya tumbuh menjadi kanak-kanak yang penuh dengan imajinasi dan juga cerdas. Profesor Moore mulai menyadari bakat mereka berdua di musim semi itu. Saat itu dia Profesor Moore baru saja pulang mengajar dari Akademi Ravaryn. Ia mampir lebih dulu ke museum untuk mengambil sebuah benda.

"Profesor Moore!"

"Mr. Lyon." Profesor Moore menjabat tangan sang direktur museum.

"Maaf aku sedikit terlambat. Aku ada kelas tambahan tadi." Kata Profesor Moore ramah.

"Jangan khawatir, kami mengerti. Mari masuk."

Profesor Moore dan Mr. Lyon memasuki museum Ravaryn. Tadinya tempat ini adalah sebuah kuil, yang kini dialih fungsikan menjadi sebuah museum karena tempat ini terlalu besar untuk sebuah kuil. Para pengurus kuil tidak bisa mengurus tempat yang sangat besar dengan sumber daya yang terlalu sedikit. Itulah mengapa sejak empat tahun yang lalu benda bersejarah kerajaan Ellesmere di pindahkan sebagian dari Crown Palace ke Museum Ravaryn.

Mereka berdua berjalan di lorong-lorong berlantai marmer yang indah. Pilar-pilarnya tinggi dan besar, mirip dengan pilar yang ada di Crown Palace. Langit-langitnya di lukis dengan lukisan tentang penciptaan alam semesta. Sebelum keyakinan tentang ke-Esaan Tuhan masuk ke Ellesmere, masyarakat Ellesmere kuno percaya pada dewa-dewa lama dan dewa-dewa baru. Itulah kenapa sebagai salah satu bangunan yang paling tua yang ada di Ellesmere. Museum ini menjadi saksi bisu perkembangan peradaban masyarakat kerajaan Ellesmere.

Kamu telah mencapai bab terakhir yang dipublikasikan.

⏰ Terakhir diperbarui: Oct 27 ⏰

Tambahkan cerita ini ke Perpustakaan untuk mendapatkan notifikasi saat ada bab baru!

THE ADVENTURES OF HERSCHELS MOORE | THE TALE OF THREE SIBLINGSTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang