-Mei 2016-
"Oscar geovani!!" Hening. Tidak ada respon "sekali lagi, Oscar geovani?!"
Perawat itu memanggil berkali kali nama Oscar, tapi tidak ada yang menyahut.
Hingga panggilan ke 5 membuat orang yang duduk di kursi antri bagian pojok tersadar dari lamunan nya."I.. Iya dok, saya Oscar" ucap nya sambil mengacungkan tangan ke atas.
Serentak kepala kepala menoleh ke arah wajah lusuh itu. Pastinya dengan wajah jengkel karena telah membuat antrian semakin lama. Bahkan beberapa ada yang mencaci.
"Woii budek luu!"
Dengan langkah yang lemas, Oscar menghampiri perawat itu, dan langsung
Mempersilahkan masuk ke ruang periksa."Silahkan duduk"
Tanpa disuruh dua kali, Oscar duduk di kursi yang di sediakan, berhadapan langsung dengan dokter ber name tag 'Alan'.
"Jadi, apa keluhannya?"
Alan memperhatikan wajah oscar.
Sangat buruk. Rambut berantakan,
Kantung mata lebar, wajah yang kusam.
Seperti seorang remaja yang tidak dapat perhatian dari orang tua.Butuh waktu 6 detik untuk menjawab pertanyaan dokter alan.
"Beberapa hari ini..ulu hati saya nyeri sekali dok, selain itu saya sangat susah untuk fokus,lalu tenggorokan saya juga sakit, dan kemarin malem saya muntah dok. Sehabis muntah itu badan saya jadi lemes sampai sekarang"
Dokter alan mengamati satu per satu keluhan yang disampaikan Oscar.
"Baik, Kamu makan nasi berapa kali sehari?"
Oscar tampak berfikir
"Kadang sehari sekali,
Kadang juga ga makan"Oscar menjawab dengan tatapan datar
Dokter alan mengangguk angguk."Berapa gelas air putih yang kamu minum dalam sehari? "
"Kalau itu ga saya hitung dok, mungkin sehari itu saya cuma 2 kali minum air, itupun gelas kecil"
Kali ini ia menjawab dengan senyuman ketus. Dokter kembali mengangguk.
"Di jam berapa kamu tidur malam? "
Oscar terlihat berfikir
"Ga nentu sih dok, paling sering jam 1 malem"
Dokter alan mendengarkan jawaban Oscar sembari menulis catatan di bukunya.
"Oke dari keluhan keluhan yang kamu alami, itu karena pola hidup kamu memang kurang sehat. Ketika kamu jarang makan maka asam lambung itu akan naik ke tenggorokan dan menimbulkan rasa tidak nyaman.
Lalu kamu tidak bisa fokus karena jarang minum air putih, dan efek dari begadang itu pun bisa buat tubuh kamu lemas, susah konsentrasi saat pagi, bahkan dapat menyebabkan diabetes.
Jadi mulai besok ubah pola hidup kamu lebih baik. Minum air putih minimal 8 gelas per hari. Makan 3 kali sehari.
Dan usahakan tidur sebelum jam 10"Dengan panjang lebar dokter alan menjelaskan alasan Oscar mengalami keluhan keluhannya.
Oscar hanya mengangguk pelan, seperti tidak peduli tentang apa yang baru saja di jelaskan. Justru barusan ia membayangkan betapa enak nya menjadi dokter praktek seperti ini.
Wajah ceria, tubuh sehat, pola hidup normal, keluarga lengkap, uang jangan ditanya, pendidikan kuliah di Universitas terbaik pun telah di lalui.
Yang di kerjakan hanya duduk di ruangan ber AC mengajak bicara pasien, menulis resep, dan memberi obat.Se Simple itu.
"Oke, ini resep obat buat kamu, bisa diambil di ruang farmasi"
"Terimakasih dok"
KAMU SEDANG MEMBACA
Untuk Oscar
AdventureApa arti kehidupan bagi oscar? mengapa ia harus hidup di dunia yang penuh dengan kekerasan dan manusia manusia tidak bermoral? dimana ia menemukan kenyamanan jika dari kecil saja sudah mendapat perlakuan tidak wajar? Kalau saja ia bisa menawar pert...