Flashback
Chaeyoung
Setelah pesta bersama teman-temanku, aku menunggu tumpangan yang akan mengantar pulang sambil memeriksa Lisa yang sedang mabuk. Aku tersenyum pada Lisa yang mengangkat tangannya tinggi-tinggi sambil cekikikan.
Cekikikan seperti itu, bagaimana mungkin aku tidak tersipu malu melihat pemandangan ini?
"Hei, Lisa, awas!"
"Oh, Chaeyoung... Kau menangkapku"
Tersenyum seperti itu, Lisa, kau sangat tidak adil.
"Aku hampir jatuh..."
Kau tidak perlu khawatir karena aku di sini untuk menjaga mu
Aku tetap diam sambil memegang bahu Lisa agar tidak membiarkannya jatuh ke tanah. Gadis ini, dia selalu membuat pusing.
"Lisa, bisakah kau berhenti bersikap manis?"
"Yeah, langitnya lucu banget..."
"Hai, guys! Kita harus menunggu sedikit lebih lama untuk tumpangan. Joy! What the... jangan buka bajumu di sini" teriak Wendy.
"Seseorang tolong bantu gadis tolol ini" umpatnya pada petugas bar.
Bukan berarti aku peduli jika tumpangannya akan terlambat, lagipula jika itu berarti harus tetap di sisinya seperti ini, itu tidak terdengar terlalu buruk.
Eh? Apakah Lisa tertidur?
Memikirkan Lisa sekarang tidur dengan kepala di pundakku membuat jantungku tidak aman dan semakin tak terkendali.
"Oh Gosh, Lisa sangat mabuk. Dia minum cukup banyak" setelah mengurus kepulangan Joy, Wendy gabung bersama kami lagi.
Ya, karena kau terus membuatnya minum banyak sekali.
"Sorry Chaeyoung, aku terus membuatkannya minuman"
Bagus jika kau cepat menyadarinya.
"Aku tidak tahu, dia tidak pandai minum minuman keras"
Lisa sangat keras kepala.
"Um, apakah kau butuh bantuan? Kau terlihat tidak nyaman? Apakah dia berat? Chaeyoung?"
Apakah terlihat seperti itu? Tapi Lisa sama sekali tidak berat. Bahkan, dia seringan bulu. Aku tidak keberatan untuk tetap seperti ini lebih lama lagi. Tunggu, aku harus menahan senyumku. Tidak ada yang melihatnya, bukan?
"Wendy, terima kasih tapi aku baik-baik saja"
"Chaeyoung, kalian berdua sangat dekat"
"Yeah, kami tumbuh bersama. Aku sudah mengenalnya sejak kami masih kecil"
"Yup, Lisa sudah memberitahu ku. Kalian berdua tak terpisahkan. Tapi apakah kau tahu, kedekatan mu dengan Lisa membuat sebagian orang salah paham" Wendy memasang wajah serius.
"Apa maksudmu?" Aku berharap Wendy tidak menyadari suaraku yang sedikit gugup.
"Dia terus menolak laki-laki yang mendekatinya dari kiri ke kanan dan orang-orang mulai bergosip tentang hal-hal seperti itu"
"Gosip?
"Aku tidak bermaksud untuk mengorek informasi, tapi aku khawatir dengan beberapa orang yang berpikir bahwa ada sesuatu yang terjadi di antara kalian berdua"
"Wendy, apa yang kau bicarakan?!"
"Aku tahu, itu terdengar aneh tapi Chaeyoung...aku hanya khawatir tentang mu dan Lisa. Aku tidak mau ketika orang berpikiran kotor tentang kalian berdua"
KAMU SEDANG MEMBACA
RAYUAN ADIK TIRI [CHAELISA]
RomansaSudah tiga tahun sejak Park Chaeyoung pergi untuk menghentikan perasaannya terhadap Lisa, sahabatnya yang menjadi saudara tirinya. Namun saat kembali untuk mengejutkan ayahnya di hari ulang tahunnya, Chaeyoung terkejut ketika Lisa menciumnya dan dia...