Ini kayu bukan baja
Lapuk terkikis musim
Tapi kayu tetap kokoh berdiri
Akar menopang
Ranting, daun, dan bunga menyeimbangkan
Sesekali buah menghibur
Penyejuk hati di kala jenuh
Namun, kayu tetaplah kayu
Karena angin dia tumbang
Karena rayap dia keropos
Sebab air meluap dia terbawa
Tak akan merubah garis yang tertulis
Setinggi apapun dia menjulang
Sekokoh apapun dia bertumbuh besar
Kayu tetaplah kayu
Rapuh dalam artian
KAMU SEDANG MEMBACA
Colouring Sky
PoetryBiru tak selalu menghuni Adakalanya putih menggantung Lalu sesekali abu-abu Menjadi kelabu hati yang rapuh Merah kejinggaan adalah keceriaan lain Mengobati sekaligus menghangatkan Dan ketika gelap menghempas hitam kelam Tak ada yang tersisa