Cinta tak memberikan apa-apa kecuali dirinya sendiri dan tiada mengambil apa pun kecuali dari dirinya sendiri.
Cinta tiada memiliki,
pun tiada ingin dimiliki.Karena cinta telah cukup bagi cinta.
Dan jangan mengira kaudapat mengarahkan jalannya Cinta.
sebab cinta,
Cinta tak menginginkan yang lain kecuali memenuhi dirinya.'Some people are meant to fall in love with each other, but not meant to be together'
Ternyata hal tersebut memang terjadi kepadaku.
**
Ketika aku membuka mata, aku mendapati diriku berada dalam ruangan yang sangat asing. Dimana ini? Dan dimana Malika? Bukankah kemarin aku sedang tidur disampingnya?Saat aku mecoba mengingat apa yang terjadi kemarin, seseorang membuka pintu ruangan bercat putih ini.
"Selamat pagi Tuan" sapa seseorang barbaju putih.
"Pagi. Dimana Malika?" tanyaku kepada dua orang didepanku ini. Mereka tidak menjawabnya, malah mengeluarkan semua peralatan yang dibawanya.
"Hey! Aku sedang berbicara kepadamu. Dimana Malika?" sekali lagi tak di gubris oleh mereka.
"DIMANA MALIKA!! HEY, APA KAU TULI??" mereka tetap bersikap seolah tak mendengarku, malah bersiap untuk mengikatku pada tempat tidur ini. Apa-apan mereka ini?
"DIMANA MALIKA BRENGSEK!!" teriakku murka sambil berusaha melepaskan ikatan yang mereka buat.
"Malika berada ditempat yang aman. Jadi anda tidak perlu khawatir" terangnya.
Lalu tak lama berlalu, mereka menusukan sesuatu ditanganku. Dan akhirnya kesadaranku perlahan menghilang.
---Saat ini aku berada diruangan isolasi rumah sakit, dapat aku lihat banyak orang yang menungguku diluar ruangan. Mama, papa, teman-temanku, bahkan hampir semua keluargaku hadir disini.
Aku sendiri tak tahu apa yang terjadi.
Tapi satu hal yang kutahu. Bahwa untuk pertama kalinya, aku melihat Malika mengeluarkan air mata sambil melihat kearahku dari ujung ruangan sana.
---Jika cinta tidak dapat mengembalikan engkau kepadaku
dalam kehidupan ini, pastilah cinta akan menyatukan kita
dalam kehidupan yang akan datang.*******
AKHIRNYA~~~
LALALA..... YEYEYE.... LALALA... YEYEYE....gak jelas ya? Wkwkwk. Sorry kalo memang ceritanya sedikit amburadul, mungkin gak sedikit tapi memang amburadul.
Hahaha. Maapkeun saya...
'Kia