Prolog

17 0 0
                                    

"Hei.." panggil seseorang yang sedang berselonjor diatas sofa pada seseorang lainnya yang tengah bercermin tersebut.

"Ya hyung?" Jawab orang tersebut.

"Apakah kita bisa terus seperti ini?" Tanya nya.

"Mengapa kau bertanya seperti itu hyung?" Orang tersebut bertanya balik namun kali ini ia sedang merapihkan rambutnya dengan pomade.

"Entah lah. Bumi itu bulat. Keadaan bisa saja berubah kan? Dan juga aku merindukan mereka."

Keheningan melanda ruangan tersebut sejenak. Namun lesung pipi muncul karna senyumann orang yang tengah bercermin itu.

"Kau kan tau hyung, mereka berdua akan kembali besok." Ujarnya.

"Ya aku tau itu. Namun mereka telah meninggalkan sekolah selama satu bulan. Dan kita hanya bisa menjenguk mereka sekali, itu pun sudah dua minggu yang lalu." Ucap seseorang bermata indah diatas sofa tersebut. Bahkan kegelisahannya tak mengurangi keindahan matanya.
Keheningan kembali melanda ruangan tersebut. Hanya bersisa senyuman si pria cermin, dan renungan pria sofa tersebut. Namun itu tak berlangsung lama, karena seseorang langsung membuka pintu dan memunculkan kepala ke dalam.

"Namjoon hyung, Suga hyung. Jin hyung sudah selesai memasakkan makanan untuk kita. Ayo kita makan sebelum masakannya dingin!" Ucapnya dengan penuh semangat dan langsung meninggalkan ruangan tersebut.

Kedua orang tersebut tak langsung mengikuti, hanya melihat sebentar dan kembali membiarkan sepi menyapu ruangan tersebut.

"Kau lihat? Jungkook bahkan terlihat sangat bersemangat." Ujar namjoon.

"Kau benar. Aku tak boleh terlihat menyedihkan didepan yang lainnya."selesai berucap seperti itu yoongi pun berdiri dan mematut penampilannya di cermin. Dan langsung meninggalkan ruangan tersebut menuju ruang makan. Namjoon hanya tersenyum melihatnya dan langsung melangkah menyusul di belakangnya.

---

5 buah mobil sport berjalan beriringan. Keluar dari rumah yang sama, dan juga menuju ke tempat yang sama. Sebuah gedung yang dinamakan 'sekolah'. Kedatangan mereka ke gedung tersebut sangat menarik perhatian. Padahal ini bukan pertama kalinya mereka datang ke  tempat tersebut. Tentu saja, setiap hari mereka datang ke tempat tersebut. Namun mereka selalu dikerubungi oleh banyak siswa. Baik itu siswa lama maupun siswa baru.

Ya, hari ini adalah hari pertama mereka kembali sekolah setelah libur kenaikan kelas. Maka dari itu terdapat beberapa siswa baru.
Mengapa mereka diperlakukan seperti itu oleh siswa lainnya? Biar kujelaskan. Di Korea Selatan, tepatnya di kota Seoul ini terdapat 7 perusahaan adidaya yang menguasai korea dalam segi apapun, entah itu industri, fashion, technologi, dan lain sebagainya. Ketujuh perusahaan tersebut maju karna  mereka semua bekerja sama dengan sangat baik.

Mengapa bisa begitu? Karna ketujuh pemilik perusahaan tersebut sudah bersahabat dari mereka kecil. Sehingga mereka sudah tak perlu pikir panjang untuk membantu satu sama lain. Dan persahabatan mereka berlanjut pada para pewaris tahta mereka masing-masing. Dengan kata lain anak-anak mereka.

Dan biar ku perkenalkan mereka masing-masing.

Kim Seok Jin, pewaris tahta restaurant bintang 5 nomor 1 di korea. Bahkan nama restauran tersebut sudah merambah ke benua asia dan benua lainnya. Hanya orang-orang berkelas yang mampu datang ke restauran tersebut.

Min Yoon Gi atau biasa dipanggil Suga, keluarganya adalah pemilik taman bermain Dusney Land(sengaja biar beda). Entah berapa banyak penghasilan yang didapat keluarganya setiap harinya.

Kim Nam Joon, pewaris tahta perusahaan transportasi penerbangan se-Asia. Mungkin, karna hal ini ia menguasai beberapa bahasa asing.

Kim Taehyung, pewaris tahta dari perusahaan furniture dan teknologi ternama. Brand nya mungkin ada dirumah kalian saat ini~
Jeon Jungkook, pewaris tahta dari perusahaan transportasi sport roda 4 dan 2. Jika kalian memikiki kendaraan sport, mungkin itu berasal dari perusahaannya?

"Kyaaa!! Itu Jungkook? Siswa baru SMA Bangtan yang masuk jejeran 7 pewaris tahta??""Mana!?""Misi aku juga  mauu liatt!"

Begitulah kira-kira suara disekitar mereka saat mereka keluar dari mobil mereka masing-masing. Ya, hari ini memang hari pertama Jungkook masuk di Sekolah Menengah Akhir.

"Jungkook lebih ganteng diliat secara langsung!!""Eh, mereka belum masuk juga?""Eh iya, tempat parkir mereka belum penuh.."

TIINNNN TIIINN

"Kyaaa itu merekaaa!!"

Karena keduanya  telah tiba, biar kuperkenalkan juga mereka berdua.

Park Ji Min, pewaris tahta dari perusahaan fashion ternama. Dan merupakan pemilik dari Mall terbesar di Korea Selatan.

Jung Ho Seok, pewaris tahta dari perusahaan musik ternama di Korea Selatan atau biasa kita sebut sebagai 'agency'.

Mereka adalah 7 orang pewaris tahta yang menuruni hubungan persahabatan. Walaupun hubungan tersebut berawal dari turunan, namun hubungan tersebut murni dari hari mereka masing-masing. Mereka saling menyayangi sebagai sahabat dan saudara. Mereka membeli sebuah rumah mewah untuk mereka tinggali bersama-sama. Kenapa tadi pagi tak ada Jimin dan Hoseok dirumah mereka? Itu karena mereka berdua dihukum setelah melakukan eksperimen asal-asalan pada air mancur fasilitas sekolah, membuat airnya bermumcratan kemana-mana. Maka dari itu mereka dikurung dirumah masing-masing. Tak boleh keluar dan hanya ada 1 kali waktu bertamu. Mereka dihukum dengan rasa bosan dan rasa rindu satu sama lain. Namun kini Jimin dan Hoseok sudah kembali, sehingga jumlah mereka kembali lengkap.
Mereka adalah 7 orang pewaris tahta yang bersekolah di SMA Bangtan. Dan, mereka biasa disebut sebagai 'Bangtan Boys'.


Ini pertama kalinya saya nulis fanfict di wattpad. Maaf kalo prolognya gak jelas. Kritik dan saran yang membangun selalu diterimaa:))
Jangan lupa follow kami di IG: @warungkorea_
Dan juga kunjungi blog kami di allaboutkorea98.blogspot.com
Mari kita saling berbagi pengetahuan^_^

Bangtan BoysTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang