untuk sahabat

12 0 0
                                    

Teruntuk Engkau,
Sahabatku.

Kau tau, untaian kata-kata tak akan mampu mengungkapkan apa yang tersimpan di hatiku.

Namun, izinkanlah aku mengungkapkan nya sedikit tentang diri mu. Agar dunia tau, betapa berharganya ku memilikimu.

Sungguh hanya kata 'Terimakasih' yang hanya dapat ku ucapkan.

Terimakasih untuk segala hal yang telah kalian beri pada ku,
Terimakasih telah hijrah bersamaku,
Terimakasih telah menegurku dikala ku salah,
Terimakasih telah membuka hatiku,
Terimakasih telah membimbing ku,
Terimakasih telah berpetualang bersamaku,
Terimakasih telah tertawa bersamaku, berdebat, serta bermusuhan denganku.
Dan
Terimakasih telah berteman denganku.

Memang adakalanya aku merasa marah padamu, merasa kesal padamu, merasa jengkel padamu.
Tapi ketahuilah, itulah yang menjadi bumbu dalam ikatan ini. Dan tentu aku berterimakasih padamu yang telah membagi rasa itu.

Dulu kala, kita sama-sama jahilliyah.
Kita sama-sama hijrah.
Dan kuharap kita tetap istiqomah bersama.

Sahabatku,
Jikalau engkau nanti mendapatkan surga-Nya (aamiin) sedangkan aku di neraka-Nya. Tarik aku, dan ajak aku kesurga-Nya. Begitupun sebaliknya, tentu aku akan menarikmu menuju 'hal yang baik'
Karena, ku tak menganggapmu sebagai sahabat yang istimewa.
Aku menganggapmu sebagai sahabat dunia-akhirat ku.
Jadi, tetaplah bersamaku.

Ku takkan melepaskanmu, takkan pernah..

A Little Thing Called LoveTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang