Kepastian akan kehilangan

27 1 0
                                    

Apalah arti realita
Hingga ia menjadi sebab terpisahnya kita
Apalah arti realita
Hingga ia jelaskan bahwa takkan mungkin ada kita
Pandanganku padamu, menjadi berbeda
Tak ubahnya jarum jam yang berputar pasti, aku pun terus berputar pada satu yang pasti,
Kepastian akan kehilangan.
Karena begitu realita hadir, tak seinci pun kita bergerak mendekat.
Menjauh, ya.
Kisah ini tak asyik bila diakhiri sebab realita.
Tapi tak terelakkan, memang ia lah yang mengakhiri segala rindu yg tertahan.
Selamat jalan.
Biar kisah ini menjadi kenangan yang hanya menetap dalam tulisan.
Semoga saja.

(©Hnf, 2017)

Meninggalkan memori di ruang yang tepat Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang