Chapter 2 - Ospek

40 3 0
                                    

Alarm menunjukan jam 4.30 WIB, aku segara mandi dan memakai baju persyaratan Ospek dan tak lupa aku mengambil air wudhu untuk melaksana kan sholat subuh. Dan aku berangkat jam 6.00 WIB, oke aku telat tidaaakkkk!

Aku berlari menuju tempat ospek dan beneran telat sudah di tunggu oleh kakak-kakak ospek.

"Et, mau kemana sini! Kenapa bisa telat?"

"Maaf kak telat,rumah jauh tapi.."

"Udah gak pakek tapi-tapi alasanny banyak banget,hukumannya coba rayu aku biar di maafin." satu kata Gila, haduh perasaan gak telat kenapa di hukum pakek rayuan ah ini sangat tidak menarik.

"Kok diam, bisu ya ! Ayo rayu saya cepet dek!" ah Mila benci yang namanya di bentak.

"Aku.."

Tiba-tiba

"Ada apa ini ?"

"Eh,kak Azka."

"Kamu ngapain hukum dia,ini gak telat. Kamu ikut saya!" ia menunjukku mati aku siapa lagi ini,eh ada poster nama kakak yang ospekin. Tapi tunggu tadi cowok itu bilang kak Azka, ih namanya atas sendiri ketua BEM (Badan Eksekutif Mahasiswa) bernama Muhammad Rizky Akza Ramadhan fakultas kedokteran prodi kedokteran.

Bruk

Aduh sakit, gara-gara ngelihat nama dia jadi nabrak punggung dia.

"Kalau jalan dilihat."

"Maaf kak maaf gak sengaja."

"Siapa nama mu? Prodi dan fakultas apa saya absen?" satu kata ganteng. Rahang yang kokoh wajahnya blasteran gitu, terus badannya atletis banget, kulit yang bersih, ada kumis tipisny, hidung yang mancung dan matanya tajam,dan kalau melihat bola matanya berwarna coklat tua memperjelas wajah yang sempurna. Ya allah ciptaanmu sungguh indah sekali wkwk hus mata ya allah Mila kondisikan.

"Kenapa diam, aku dari tadi nunggu loh."

"Oh,maaf kak nama ku Kamila Syifa Azzahra fakultas kesehatan prodi Ilmu Gizi."

"Oh oke, yasudah silakan bergabung dengan teman-teman yang lain,"

"Iya kak, terimakasih."

Mengikuti kegiatan Ospek ini hingga seminggu huuft sungguh berat tapi alhamdulillah semuanya lancar. Selama aku mengikuti ospek,aku tidak pegang hp dan aku nonaktifkan hp juga. Setelah aku nyalakan dan aku diamkan selama 30 menit mandi sore pas di cek sekitar 50 pesan dari Naila dan yang lain notif cowok yang gak penting, Apa ini 50 pesan dari Mak Lampire wkwk
"Mila,maaf baru bisa kasih pesan kemarin sampai nya malam terus aku capek tidur, baru sempat hubungi wkwk"

"Mila, kemana nih anak marah yah. Maaf kek ih"

"Mila hari ini kegiatan kampus pertamaku seru,aku punya kenalan banyak dari negara berbeda-beda loh!"

"Mila nih bocah!!!! Keterlaluan !!!"

Ya kurang lebih pesannya seperti itu dan masih banyak lagi masak ya di sebutkan satu-satu wkwk.

Aku segara mengetikan pesanku untuknya.

"Haha,maaf Naila aku seminggu kemarin sibuk ospek dan nonaktifkan hp wkwk." setalah aku kirim kan pesan langsung di bales, waduh fast respon kalah ol shop hahaa.

"Eh, anak orang kurang ajar. Aku di bikin khawatir!"

"Haha, ya bukan orang tapi bertahap menjadi orang yang sukses. Asikk banget gua." (Jadi bahasa jakarta nih haha)

"Pala lu peyang, gua khawatir bego. Kirain lu marah ingin berkata kasar sumpah." (Ikutan pakek bahasa jakarta). Biasa anak ini ikut mulu gak punya prinsip haha bisa di bilang dasar penguntit.

"Yaya mak ngerocos aja sih, eh lagi apa kamu ?"

"Ini lagi makan, VC yuk."

Panggilan Video Call dari Naila

"Hi,Mila wkwk makan nih." yang terlihat pada waktu vc,gedungnya tinggi banget ramai pula di belakang dia banyak orang dari berkulit putih hingga gelap.

"Eh, kamu gak fokus ke aku. Kamu lihat apa sih Mil."

"Coba deh aku pingin lihat keadaan kamu di sana Nai,"

"Oh oke," ia menunjukkan keadaan disana lewat kemare belakang dia, sumpah keren.

"Eh Mil, aku kenalkan temanku yah."

"Boleh,boleh,boleh."

"Hi my name is Albert, hi my name is lee jung suk." batin aku, hi my name is may lingling haha.

"Eh Nai, dari mana mereka semua?"

"Kalau Albert dari Nigeria,kalau lee dari Korea."

"Oh begitu."

"Eh udah dulu ya aku ada jam kelas nih, bye monyet."

"Kurang ajar,aku dibilang monyet dasar mak lampire."

Ditutuplah vcnya. Allahuakbar berkumandang saatnya menjalani sholat dzuhur. Setelah melaksanakan sholat aku bergegas ke kampus untuk pertama kali aku mengawali bangku kuliah asikkk anak kuliah keren.

                               🏥🏥🏥

Aku segera berangkat ke kampus dirumah gak ada siapa-siapa juga semua pada keluar yasudah, aku menacapkan gas dan menuju kampus ku. Sesampai di kampus aku segera memakir kan motorku yang berseberangan dengan parkir mobil. Namanya anak baru kuliah gitu bawa buku bersemangat dan pada akhirny.

Brukk

Aku jatuh seketika itu, hm sakit pantatku.

Tiba-tiba ada yang mengulurkan tangannya ke padaku untuk bantu aku bangun.

Dan ternyata dia Kak Azka.

"Maaf,kak Azka." aku dan dia segera mengambil buku kita yang terjatuh tadi.

"Iya gak apa-apa, kerjaan mu nabrak orang terus."

"Hehe ya maaf kak."

"Gak masalah , oiya ruangan kelasmu berapa ?"

"Bentar-bentar kak aku cek dulu ruangan berapa kelasku."

"Ya," aku berjalan berdampingan dengannya.

"Ruangan 320 kak."

"Oh,tuh ruangannya berdampingan sama kelasku kok, yasudah sekalian aja ke kelas kita masing-masing." aku berjalan di koridor kampus cukup sepi.

"Nah, ini kelas kamu dan itu kelasku." ia menunjuk ke arah kelasnya.

"Eh, iya kak sekali lagi makasih udah bantuin cari kelas dan maaf pasal tadi juga."

"Oke, gak masalah. Bye."

"Bye kak."

Pertama kali masuk kelas, cukup lama juga beradaptasi sama teman-teman baru,waktu pelajaran tiba dan dosenpun sudah di kelas. Dosen menyuruh untuk buka buku Ilmu Gizi Dasar tapi kenapa buku ini jadi Forensik sejak kapan tulisannya berubah ya? Apa jangan-jangan ketukar bukunya. Dan benar saja kak Azka melambaikan tangannya dan menunjukkan bukuku wkwk dia sadar,aku segera minta ijin dosen untuk keluar ke kamar mandi.

"Bukunya ketukar dek hehe,"

"Hehe iya kak, aku kaget tadi sejak kapan tulisan ilmu gizi dasar berubah menjadi forensik hehe."

"Haha bisa aja kamu dek, nih bukumu." ia kasih bukuku dan bukunya aku kasih kedia hehe sungguh lucu.

"Yasudah lanjutin kuliahnya , fokus sama dosennya ya. Semangat buat kuliahnya dek hehe" haduh kak Azka ketawa nya bikin deg deg an apa perlu aku minta di cek jantungku sama dia haha.

Aku segera masuk kelas dan mengawali mata kuliah pertamaku.

######

Jangan lupa vote dan comment ya. Vote kalian sangat penting untuk author.

Terimakasih ^^

The Difference Between Love Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang