Berita Malam

3 1 0
                                    

Azami, tak menyangka kalau dirinya akan terjebak kedalam peristiwa hilangnya ayah kekasihnya yang diculik oleh sekelompok orang tertentu.

Maharani, teman se-kampus sekaligus kekasih Azami, yang juga anak ketua Partai, tidak menyangka jika setelah dua hari berantem besar gara-gara, tidak setuju hubunganya dengan Azami terus berlanjut. Azami, yang tidak selevel itu tidak bisa dijadikan sebagai kekasih. Apalagi untuk jenjang yang serius. Gak bisa diharapkan masa depannya. Apalagi ia hanya penulis artikel lepas untuk beberapa koran nasional. Dan Maharani pun tetep dengan pilihannya. Inilah pemicu perselisihannya itu.

Kejadian itu sangat kuat diingatan. Tidak menyangka jika peristiwa itu adalah kisah terakhir ia bisa berjumpa dengan ayahnya. Tidak menyangka bila ternyata ayahnya sedang diincar oleh sekelompok tertentu yang akhirnya terjadilah penculikan ini. Itu pun berawal dari sebuah televisi yang menayangkan CCTV dari seorang netizen, peristiwa penculikan seseorang yang baru saja keluar dari mobilnya, yang ternyata terungkap, itu adalah ayahnya.

Berita terus berkembang, hingga suatu saat, berita malam yang tersiar ke seluruh penjuru Indonesia, Bahkan keseluruh dunia, televisi maupun cetak, adalah penyebanya.

Azami, yang sering menyambangi, rumah Maharani tanpa sepengetahuannya atau pun bapaknya, untuk sekedar ingin melihat bayang dirinya di balik kaca, ternyata mulai mengerti bila ada beberapa hal yang mencurigakan. Hanya saja apakah ada hubungannya dengan penculikan atau tidak. Dari pengembangan dan analisanya, ia menemukan sesuatu yang sangat mengejutkan.

Hati yang sakit karena ditolak mentah-mentah dan dihina oleh ayah Maharani, apakah Azami akan menolong ayahnya? Sementara satu-satunya orang yang melihat sudut pandang lain yang mengarah kepada pelaku hanyalah Azami. Seperti apakah penemuan yang mengejutkan itu? Apakah ayah Maharani bisa di selamatkan? Dan Apakah kisah keduanya itu berakhir Indah atau sebaliknya?

Pokoknya baca terus yaaa!!!

Aku akan kabari bagaimana kisah asmara keduanya akan bertepi.

Aku akan kabari pula bagaimana perkembangan pencarian sekelompok penculik itu.

Dan bantulah aku supaya bisa menyemangati dan berempati kepada Azami untuk tetap optimis, tegar, dan tetap sebagai lelaki yang terus memperjuangkan cintanya tanpa lelah.

Dan yang terpenting sekarang adalah ajak temen2 untuk berkujung ke sini, mendatangi Azami dan membujuknya sekuat tenaga agar mau menolong ayah dari kekasihnya, Maharani. So inilah mungkin bisa menjadi jalan untuk cinta bisa bertepi. Karena banyak yang percaya bahwa cinta harus diperjuangkan, dan pasti ia akan bertepi dengan Indah. Tapi Entahlah. Kita hanya bisa berharap demikian kepada mereka berdua.

Seminggu lagi paling lama, akan aku kabari lagi perkembangan Azami. Tetap di sini ya. temani aku yang sedang bersama Azami.

***************************

'Keseriusan dan ketulusan akan berbuah manis'.

Tidak.

Sama sekali tidak.

Itu teori.

Hanya di atas kertas.

Semua itu bohong.

Dan semua itu hanya meninabobokan yang membuat kalian berharap bahwa semua yang dijalani akan berbuah manis. Berakhir dengan apa yang kalian hrapkan. Kalian jangan percaya dengan kalimat manis tadi.

Bisa-bisa kalian tersesat.

Sampai kalian paham apa maksud sebenarnya.

'Keseriusan dan ketulusan akan berbuah manis'.

Tapi aku juga setuju, dan sangat setuju kalimat itu.Bagi ku ini sangat tepat. Sangat benar. Benar-benar tepat. Untuk ku. Percayalah bukan hanya untuk menghibur kalian. Bukan pula untuk membuat kalian plin-plan.

Perebutan Tahta IlegalTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang